Update Piala Presiden 2022:Lawan PSS di 8 Besar, Persib Diterpa Badai Cedera! Kuipers, Zalnando dan DDS Absen?

- 29 Juni 2022, 15:14 WIB
Update Piala Presiden 2022:Lawan PSS di 8 Besar, Persib Diterpa Badai Cedera, Kuipers, Zalnando dan DDS Absen?
Update Piala Presiden 2022:Lawan PSS di 8 Besar, Persib Diterpa Badai Cedera, Kuipers, Zalnando dan DDS Absen? /

JURNAL SOREANG - Setelah empat hari libur, Persib kembali melakukan latihan bersama di stadion Sidolig Persib.

Senin tanggal 27 Juni 2022, 2 pemain Tim Nasional Indonesia Marc Klok dan Rachmat Irianto sudah ikut berlatih pada sesi latihan tersebut.

Bagi Rian sapaan karib Rachmat Irianto ini adalah momen latihan pertama bersama Pangeran Biru sejak diperkenalkan ia belum sempat berlatih bersama karena harus bergabung dengan Timnas Indonesia untuk melakoni berbagai pertandingan.

Baca Juga: Gerebek Pabrik Mie Formalin di Margaasih Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 13 Saksi dan 1 Tersangka

Pemain Persib lainnya yang bergabung pada sesi latihan keesokan harinya adalah Ricky Kambuaya.

Sementara Daisuke Sato masih absen karena izin untuk keperluan dan akan segera bergabung dalam waktu dekat.

Daisuke Sato masih membutuhkan waktu untuk mengurus beberapa keperluan sebelum terbang ke Indonesia.

Baca Juga: Idul Adha 2022: Bagaimana Ciri-ciri Hewan Kurban yang Dianjurkan Syariat Islam? Ini Penjelasan Lengkapnya!

Latihan ini adalah sesi pertama bagi tim asuhan Roberto Alberts untuk mempersiapkan timnya menatap babak perempatfinal Piala Presiden 2022.

Secara resmi pada 01 Juli 2022 mendatang pelatih asal Belanda tersebut mengatakan beberapa pemain menjalani sesi latihan terpisah karena mengalami cedera ringan.

Mereka adalah Nick Kuipers zalnando dan David Da Silva, dikatakannya para pemain mengalami cedera dalam pertandingan penyisihan grup C Piala Presiden.

Baca Juga: Meski Klub Liga 1 Indonesia Belum Berprestasi di AFC Cup, Persija Jakarta Punya Rekor Spesial di Ajang Ini

Zalnando salah satunya pada laga kontra Bhayangkara FC ada kendala di hamstring dan harus menepi sekitar tiga hingga empat hari.

Kedua untuk Nick Kuipers diistirahatkan nya karena dia masih memiliki masalah dengan lututnya.

Sementara David Da Silva mengalami sedikit masalah di hamstring bagian bawahnya dalam latihan pagi Robert mengaku belum mengetahui secara pasti bagaimana kondisi striker asal Brasil tersebut.

Baca Juga: Mudah Curiga Pada Orang Lain, Mungkin Kamu Termasuk Orang Yang Memiliki Masalah Trus Issue, Cek Segera

Dirinya harus diperiksa oleh tim medis, baru diketahui apakah cederanya serius atau tidak.

Disisi lain Persib Bandung kini dipastikan berjumpa PSS Sleman di babak perempatfinal Piala Presiden 2022.

Kepastian ini didapat setelah PSS Sleman mengunci posisi runner-up grup A Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Beli Jersey Persib, 3 Warga Negara Amerika Serikat ini Siap Dukung Maung Bandung dan Idolakan Febri Hariyadi

Klub asuhan Seto nurdiyantoro itu meraih posisi runner-up grup A setelah mengalahkan Dewa United dengan skor 1-0 tanggal 27 Juni 2022.

Gol semata wayang kemenangan PSS Sleman dicetak oleh gelandang asing asal Portugal Ze Valente pada Menit ke-71.

Kemenangan atas Dewa United membuat PSS Sleman memiliki poin akhir 7, jumlah itu sudah tidak mampu dikejar oleh Persis Solo dan Persita Tangerang.

Baca Juga: Dibintangi Hwang In Yeop! Ini Lirik Lagu Before Today is Over by Hyojin dan Terjemahannya, Pernah Dengerin?

Pertandingan perempatfinal Piala Presiden 2022 akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat kabupaten Bandung pada Jumat 01 Juli 2022 Minggu 20.00 WIB melawan PSS Sleman live Indosiar dan Vidio.com.

Total ada 6 pemain yang cedera saat ini di kubu Maung Bandung dengan semua adalah pemain inti diantaranya dua bomber Ciro Alves dan David da Silva, Nick Kuipers, Zalnando, Teja Paku Alam dan Beckham Putra Nugraha hingga Victor Igbonefo.***

Editor: Agung Prasetya

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah