Phil Foden, Pemain Muda yang Akan Bersinar di Piala Dunia 2022 Qatar, Generasi Emas Inggris di Masa Depan

27 Februari 2022, 11:28 WIB
Phil Foden, pemain yuda yang diperkirakan bakal bersinar di Piala Dunia 2022 Qatar bersama Inggris /Instagram/@philfoden/

JURNAL SOREANG - Timnas Inggris sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar. Tim berjuluk The Three Lions itu tampil sangat mengesankan selama babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Dari 10 pertandingan babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Inggris menang delapan kali. Termasuk kemenangan besar 10-0 atas San Marino.

Kini, The Three Lions tinggal mempersiapkan skuad yang mumpuni menghadapi pesta sepak bola terbesar sejagad tersebut. Inggris tidak saja harus mampu bersaing dengan tim-tim top lainnya tapi juga diharapkan mampu mengakhiri paceklik gelar Piala Dunia selama 56 tahun.

 

Baca Juga: Phil Foden Bawa Manchester City Menjauh dari Kejaran Liverpool di Liga Inggris

Ya, terakhir kali Inggris meraih gelar juara Piala Dunia pada tahun 1966. Gelar tersebut merupakan satu-satunya sepanjang sejarah The Three Lions.

Mengacu kepada babak kualifikasi Piala Dunia 2022, Pelatih Inggris, Gareth Southgate diperkirakan akan banyak mengandalkan para pemain muda di Piala Dunia 2022 nanti.

Para pemain muda tersebut di antaranya Trent Alexander-Arnold (Liverpool/23 tahun), Reece James (Chelsea/22 tahun), Declan Rice (West Ham/23 tahun).

 

Baca Juga: Wow! ENHYPEN Jadi Boygroup K-pop Generasi 4 yang Pertama Capai Rekor 8 Juta Pendengar di Spotify

Kemudian, Phil Foden (Manchester City/21 tahun), Mason Mount (Chelsea/23 tahun), Bukayo Saka (Arsenal/20 tahun), dan Jadon Sancho (Manchester United/21 tahun).

Khusus bagi Phil Foden, Piala Dunia 2022 di Qatar adalah Piala Dunia pertamanya.

Pemain bernama lengkap Philip Walter Foden itu menjalani debut internasionalnya bersama Timnas Inggris saat melawan Islandia pada pertandingan Liga Negara-Negara Eropa, 5 September 2020.

 

Baca Juga: Langganan Tampil di Piala Dunia, Bagaimana Cara Jepang Menjadi Timnas Terbaik di Asia? Begini Penjelasannya

Ketika itu, The Three Lions meraih kemenangan tipis 1-0 atas Islandia.

Phil Foden mencetak gol pertamanya buat Timnas Inggris saat melawan Islandia pada pertandingan Liga Negara-Negara Eropa, 18 November 2020.

Atas penampilan gemilangnya tersebut Phil Foden masuk dalam daftar pemain yang memperkuat Timnas Inggris di Piala Eropa 2020.

 

Baca Juga: Ternyata Indonesia Pernah Hampir Lolos Tampil Piala Dunia, Israel Jadi Alasan Kegagalan Saat Itu?

Pada 8 Juni 2021, saat Piala Eropa 2020, Phil Foden membuat kejutan dengan mengecat semua rambutnya berwarna pirang, menyerupai mantan gelandang Timnas Inggris, Paul Gascoigne pada Piala Eropa 1996.

Inggris tampil bagus pada Piala Eropa 2020. Selama penyisihan Grup D, The Three Lions mampu mengalahkan Kroasia 1-0, kemudian bermain imbang 0-0 lawan Skotlandia, dan terakhir mengalahkan Rep. Ceko 1-0.

Hasil tersebut membuat Inggris tampil sebagai juara Grup D dengan mengumpulkan 7 poin. The Three Lions mengungguli Kroasia yang harus puas tampil sebagai runner-up grup.

 

Baca Juga: Gagal Hidangkan Pavlova, Palitho Masterchef Indonesia Pertama Kali Masuk Pressure Test

Pada babak 16 besar, Inggris berhasil mengalahkan Jerman 2-0 sehingga lolos ke perempat final. Selanjutnya, di perempat final Inggris mengalahkan Ukraina 4-0 sehingga lolos ke semifinal.

Pada semifinal, Inggris mengalahkan Denmark 2-1 sehingga berhasil lolos ke final Piala Eropa 2020. Namun, pada partai puncak The Three Lions dikalahkan Italia lewat adu penalti 3-2.

Pelatih Inggris, Gareth Southgate berharap timnya pada Piala Dunia 2022 di Qatar nanti bisa tampil seperti saat di Piala Eropa 2020.***

 

Editor: Edi Purwanto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler