4 Pemain Sepak Bola Dengan kekayaan Fantastis, Ada Ponakan Sultan Brunei Darussalam.

13 Oktober 2021, 10:58 WIB
4 Pemain Sepak Bola Dengan kekayaan Fantastis, Ada Ponakan Sultan Brunei Darussalam. / @fjefrib @cristiano @liomessi

JURNAL SOREANG – Pemain sepak bola di era sekarang memiliki bayaran yang cukup besar, terutama di liga top Eropa.

Transfer pemain mengalami kenaikan yang sangat tinggi, klub asal Perancis Parist Saint-Germain yang membeli Neymar Junior seharga 222 juta euro atau setara Rp 3,7 triliun dari Fc Barcelona, merupakan rekor mega transfer sampai saat ini.

Harga transfer yang naik berimbas pada bayaran pemain, pemain-pemain top dunia mendapatkan bayaran yang sangat fantastis dan membuat kekayaan para pemain ini melimpah.

Baca Juga: 5 Fakta Gila yang Hanya Terjadi di Thailand, Diantaranya Sulit Membedakan Ladyboy dan Perempuan Asli

Pemain sepak bola yang memiliki kekayaan melimpah yaitu :

1. Gareth Bale

Meski penampilannya tidak sebaik Ronaldo & Messi, kekayaan pemain ini cukup besar.

Pemain Real Madrid ini tidak hanya mengadalkan bayaran bermain sepak bola, kekayaan Bale juga berasal dari properti dan investasi serta sponsor yang bekerjasama bernilai 6 juta dolar As setiap tahunnya.

Kekayaan Gareth bale mencapai 250 juta dolar AS.

Baca Juga: Jangan Khawatir, Meski Dua Tahun Ini Ibadah Haji Dibatalkan, tapi Dana Haji Dijamin Aman

2. Lionel Messi

Pemain yang baru saja pindah ke Parist Saint-Germain(PSG) ini menjadi pemain yang memiliki bayaran tinggi, Lionel Messi mendapat gaji Rp590 miliar per tahun.

Bukan tanpa alasan PSG memberikan bayaran yang tinggi, sebab Lionel Messi jadi pemain yang memiliki penghargaan pemain terbaik dunia tebanyak saat ini yaitu 6 Ballon D’or.

Kekayaan Lionel Messi Ditaksir mencapai 400 Juta dolar AS

Baca Juga: Ciri-ciri Rumah Tangga yang Diridhoi Allah

3. Cristiano Ronaldo

Bukan rahasia lagi, pesepak bola asal portugal ini memiliki kekayaan yang melimpah, Bayaran yang tinggi dari klubnya sekarang Mancheste United, membuatnya menjadi Pemain Liga inggris dengan bayaran termahal.

Saat ini Cristiano Ronaldo menerima gaji sebesar 510 ribu poundserling per pekan atau 26,5 juta poundsterling per tahunnya.

Bukan hanya itu, Ronaldo juga mendapatkan pundi-pundi kekayaanya dari sponsor yang masuk, Ronaldo juga memiliki beberapa usaha serta pendapatan yang besar dari media sosial.

Diperkirakan kekayaan Ronaldo lebih dari 500 juta dolar AS.

Baca Juga: Update Terbaru, Posisi Klasemen Sementara Perolehan Medali PON XX Papua 2021, Jabar Kahiji Makin Kokoh

4. Faiq Bolkiah

Inilah pemain terkaya di dunia, Sempat menimba ilmu di beberapa klub liga inggris seperti Chelsea, Arsenal dan Licester City.

Faiq Bolkiah yang berposisi penyerang atau sayap kanan ini adalah anak dari pangeran Brunei Darussalam, Jefri Bolkiah yang merupakan saudara laki-laki dari Sultan Brunei Hassanah Bolkiah.

Faiq Bolkiah yang saat ini memperkuat klub asal Portugal CS Maritimo B, di perkirakan memiliki kekayaan mencapai 20 miliar poundsterling.

Inilah beberapa pemain sepak bola dunia yang memiliki kekayaan fantastis.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler