Gempa Bumi Terjadi Beberapa Menit Lalu, Ini Pusat Gempanya yang Terasa sampai Bandung

- 25 Februari 2024, 20:24 WIB
ILUSTRASI gempa bumi pada Minggu malam ini
ILUSTRASI gempa bumi pada Minggu malam ini /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Warga masyarakat Kabupaten Bandung terutama di wilayah selatan seperti Kecamatan Soreang, Cangkuang sampai Banjaran merasakan adanya getaran gempa bumi yang cukup kuat.

Gempa bumi ini terjadi pada Minggu malam sekitar pukul 20.07 WIB dengan kekuatan Magnitudo 5.8 skala Richter.

 

Dari data BMKG terungkap bahwa gempa yang terjadi ini dengan pusatnya berada pada Lokasi 7.57 LS dan 105.94 BT.

Tepatnya pusat gempa bumi berada 79 km Barat daya Bayah, Banten dengan kedalaman 10 Km.

Menurut seorang warga Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Hj. Waryeti, gempa bumi sangat terasa meski hanya berlangsung beberapa detik.

Baca Juga: Anime Skip and Loafer Musim Pertama Akan Disiarkan Gratis di YouTube untuk Dana Amal Gempa Noto

"Saat itu saya sedang periksa pekerjaan siswa dan persiapan pembelajaran untuk Senin besok. Tapi tiba-tiba rumah seperti bergoyang," katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x