Perbaikan Polusi, Pemprov DKI Jakarta Tingkatkan RTH dengan Menghijaukan Kembali Jakarta

- 17 September 2023, 10:19 WIB
Perbaikan Polusi, Pemprov DKI Jakarta Tingkatkan RTH dengan Menghijaukan Kembali Jakarta
Perbaikan Polusi, Pemprov DKI Jakarta Tingkatkan RTH dengan Menghijaukan Kembali Jakarta /Antara

JURNAL SOREANG - Beberapa bulan terakhir, pencemaran udara di Jakarta menjadi topik hangat di tengah masyarakat karena Kualitas udara di ibu kota tergolong dalam kategori tidak sehat, salah satunya ditandai dengan langit yang berwarna abu-abu.

Melihat kondisi tersebut, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun tak tinggal diam. Berbagai upaya dilakukan, mulai dari pengurangan emisi, hingga peningkatan ruang terbuka hijau (RTH).

Peran Penting Ruang Terbuka Hijau (RTH) dalam Mengatasi Pencemaran Udara

RTH berpotensi mengurangi pencemaran udara di Jakarta sebab vegetasi di dalamnya dapat menghasilkan oksigen dan menyerap polutan.

Baca Juga: Link Live Streaming Persik vs Persija BRI Liga 1 Minggu 17 September 2023, Kick Off Jam Berapa?

Meski dalam hal ini, harus tetap didukung dengan strategi pengurangan emisi dari sumbernya, seperti kendaraan bermotor dan aktivitas industri.

Pengamat tata kota sekaligus Direktur Eksekutif Pusat Studi Perkotaan Nirwono Joga menambahkan bahwa RTH juga memiliki ragam fungsi ekologis lain, seperti penyerap air alami atau pengendali banjir, penyejuk iklim mikro, hingga sebagai habitat satwa.

Tantangan dalam Menghijaukan Jakarta

Kini, luas RTH di Jakarta hanya 9 persen dari luas wilayah. Padahal, menurut Undang-undang (UU) Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang, disebutkan bahwa proporsi RTH setidaknya 30 persen dari luas wilayah, dengan 20 persennya merupakan RTH publik yang disediakan pemerintah dan 10 persennya merupakan RTH di lahan privat yang dikelola oleh swasta atau masyarakat.

Pentingnya penghijauan di Jakarta menjadi hal yang penting dilakukan. Meski agak sedikit terlambat untuk mengimbangi buruknya kualitas udara saat ini, tapi ada banyak hal positif lain yang bisa didapatkan demi mewujudkan masa depan Jakarta yang lebih baik.

Baca Juga: Seru! Puluhan Anggota PMR Ikuti Lomba Buat Tandu di PMI Kabupaten Bandung, Ada yang Sampai Putus Talinya

Strategi Pemprov DKI Jakarta untuk Memperluas RTH

Ada beberapa strategi yang dapat dilakukan Pemprov DKI Jakarta untuk memperluas RTH, salah satunya pengembalian fungsi kawasan yang sudah terkonversi menjadi kawasan bisnis maupun kawasan permukiman.

Selain itu, peningkatan kualitas RTH yang ada juga sangat penting dengan menambah vegetasi dan mengurangi betonisasi.

Sementara itu, strategi perluasan RTH di Jakarta dapat dilakukan dengan penghijauan di berbagai lokasi seperti bantaran sungai, koridor bantaran rel kereta api, kolong jalan atau jembatan layang, penyediaan taman antarbangunan gedung, pengembangan hutan pantai atau mangrove, hingga pembangunan taman kota baru.

Kolaborasi dalam Menghijaukan Jakarta

Dalam menghijaukan kembali Jakarta, dibutuhkan kolaborasi dari berbagai pihak. Sebab berdasarkan mandat undang-undang, masyarakat dan swasta diamanahi untuk menyediakan RTH privat seluas 10 persen dari target 30 persen luas wilayah.

Baca Juga: PMI Kabupaten Bandung Gelar Apel Kesiagaan Hadapi Bencana, Unsur-unsur Ini yang Dilibatkan

Pemprov DKI Jakarta pun telah berkali-kali menggaungkan agar masyarakat dan swasta dapat turut berkontribusi dalam menghijaukan Jakarta.

Walaupun tidak memiliki ladang, masyarakat Jakarta tetap dapat berkontribusi dalam penghijauan dengan cara lain, seperti menyisihkan sebagian lahan tempat tinggal untuk dijadikan pekarangan atau taman.

Menghijaukan kembali Jakarta memang tidak semudah membalikkan telapak tangan, namun perlu upaya ekstra.

Bukan hanya sekadar membangun RTH baru dan menanam pohon, tapi juga butuh perawatan yang berkelanjutan serta kesadaran seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga: MK Beri Alasan Kenapa Masa Berlaku SIM Tidak Bisa Seumur Hidup Seperti E KTP

Hal itu agar tidak mengalihfungsikan lahan hijau menjadi tempat yang berpotensi mengancam keberlangsungan lingkungan dan kehidupan.

Dengan kolaborasi yang kuat, Jakarta dapat mengatasi pencemaran udara dan menjadikan kota ini lebih hijau dan sehat.***

Editor: Rustandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah