Viral dan Terungkap! Putra Mahkota Keraton Solo Terlibat Tabrak Lari, Ini Kejadian Sebenarnya

- 12 Agustus 2023, 20:20 WIB
Putra Mahkota Keraton Kasunanan Solo KGPAA Hamengkunegoro Sudibya Rajaputra Narendra Mataram (Gusti Purboyo) berdamai dengan keluarga korban yang ditabraknya, di Satlantas Polresta Solo. /Satlantas Polresta Solo/
Putra Mahkota Keraton Kasunanan Solo KGPAA Hamengkunegoro Sudibya Rajaputra Narendra Mataram (Gusti Purboyo) berdamai dengan keluarga korban yang ditabraknya, di Satlantas Polresta Solo. /Satlantas Polresta Solo/ /

JURNAL SOREANG - Putra Mahkota Keraton Surakarta Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Anom Sudibyo Rojoputro Nalendra Mataram (Gusti Purboyo) menabrak pengendara sepeda motor saat mengemudikan mobilnya di Kota Surakarta, Jawa Tengah. Ia segera melaju lagi setelah insiden terjadi.

Peristiwa tabrak lari terjadi di kawasan simpang empat Gladak, Kota Solo. Rekaman video kecelakaan tersebut beredar di sejumlah media sosial.

Dalam video berdurasi 20 detik, memperlihatkan satu unit mobil jenis SUV warna putih melaju dari arah barat, dari Jalan Slamet Riyadi. Mobil tersebut kemudian berbelok ke arah selatan menuju Jalan Pakoe Boewono.

 

Dalam video berdurasi 20 detik, memperlihatkan satu unit mobil jenis SUV warna putih melaju dari arah barat, dari Jalan Slamet Riyadi. Mobil tersebut kemudian berbelok ke arah selatan menuju Jalan Pakoe Boewono.

Saat berbelok, muncul satu unit sepeda motor yang melaju dari arah selatan menuju ke utara di Jalan Pakoe Boewono. Mobil dan motor itu akhirnya bertabrakan.

Namun bukannya berhenti, terlihat mobil itu langsung tancap gas meninggalkan korban. Sementara warga yang ada di sekitar lokasi langsung berlarian menghampiri korban.

Saat dimintai konfirmasi, Kasat Lantas Polresta Solo, Kompol Agung Yudiawan membenarkan adanya kecelakaan seperti dalam video itu. Dia mengatakan pihaknya telah menerima laporan kecelakaan tersebut.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Polresta Surakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x