Aktor Jefri Nichol Tunjukan Solidaritas Bergabung Dalam Aksi Masa Penolakan UU Cipta Kerja

- 7 April 2023, 11:03 WIB
Ilustrasi gelar aksi, Aktor Jefri Nichol Tunjukan Solidaritas Bergabung Dalam Aksi Masa Penolakan UU Cipta Kerja
Ilustrasi gelar aksi, Aktor Jefri Nichol Tunjukan Solidaritas Bergabung Dalam Aksi Masa Penolakan UU Cipta Kerja /Instagram @undercover.id

JURNAL SOREANG - Demo penolakan disahkannya Perppu menjadi UU Cipta Kerja kembali digelar, Kamis, 6 April 2023 di depan Gedung DPR.

Aksi digagas oleh Aliansi Mahasiswa dari berbagai kampus di Jakarta. Terpantau bertahan hingga malam hari.

Dalam aksi masa kali ini seorang aktor muda yang sohor namanya di Indonesia, tampil mencuri perhatian.

Baca Juga: Rezeki Seluas Samudra! 4 Weton yang Akan Kaya Raya, serta Dinaungi Keberuntungan Sepanjang Tahun 2023

Jefri Nichol, hadir ditengah kerumunan masa, mengenakan pakaian serba hitam dan berbaur bersama para mahasiswa.

Pemeran film Dear Nathan, itu sempat juga diberi kesempatan berorasi diatas mobil komando yang meneriakan alasan-alasan dirinya menolak pengesahan UU Ciptaker.

Jefri juga sempat melemparkan sebuah payung hitam ke dalam area halaman gedung parlemen, sebagai bentuk kekecewaannya terhadap wakil rakyat yang ia anggap tidak mewakili kepentingan rakyat.

Baca Juga: Bikin Melongo! Weton Ini Akan Diserbu Rezeki Besar, Sehingga Bisa Kaya Raya dan Ekonominya Berubah di 2023

Diketahui dari unggahan-unggahan Jefri di akun Twitternya @jefrinichol, aktor 24 tahun itu memang sering kali menyuarakan aspirasinya pada peristiwa-peristiwa yang terjadi di Indonesia. Terutama menyoroti perilaku hedonisme pejabat dan berita-berita korupsi.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x