Kebakaran Depo Plumpang, DPR Bakal Panggil Pertamina: Kenapa Sering Terjadi?

- 6 Maret 2023, 18:25 WIB
Kebakaran Depo Plumpang, DPR Bakal Panggil Pertamina: Kenapa Sering Terjadi?
Kebakaran Depo Plumpang, DPR Bakal Panggil Pertamina: Kenapa Sering Terjadi? /PMJ News

JURNAL SOREANG - Kebakaran dahsyat disertai ledakan yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, menewaskan sejumlah warga sekitar.

Sementara itu, puluhan orang terluka dan ratusan warga lainnya terpaksa harus mengungsi.

Terkait peristiwa ini, Komisi VII DPR berencana memanggil Pertamina untuk dimintai keterangan dan pertanggungjawabannya.

Baca Juga: Satu Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Kembali Teridentifikasi, Polisi: Berkat Sidik Jari

"Tentu kita akan memanggil Pertamina di masa sidang yang akan datang dan meminta penjelasan menyeluruh dari Pertamina tentang kebakaran ini," ujar Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Eddy Soeparno dalam keterangannya, Senin 6 Maret 2023.

Secara tegas, Eddy meminta Pertamina untuk mengevaluasi berbagai peristiwa kebakaran yang terjadi, baik di kilang maupun depo, beberapa tahun belakangan ini.

"Kenapa sering sekali terjadi kebakaran di berbagai kilang maupun depo Pertamina beberapa tahun belakangan?" tanya Eddy.

Baca Juga: Data Jumlah Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Berbeda, Begini Penjelasan Polri

Ia menilai, Pertamina sudah seharusnya memiliki prosedur mitigasi bencana.

Apalagi, sambungnya, lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang sangat dekat dengan permukiman padat penduduk.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x