Beredar Sebuah Foto dan Video Penyanderaan Pilot Susi Air oleh KKB, Kapolda Papua Angkat Bicara

- 15 Februari 2023, 15:13 WIB
Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) menyandera pilot Pesawat Susi Air Pilatus Porter PC 6/PK-BVY, Kapten Philips Max Mehrtens.
Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) menyandera pilot Pesawat Susi Air Pilatus Porter PC 6/PK-BVY, Kapten Philips Max Mehrtens. /istimewa./

JURNAL SOREANG – Telah beredar sebuah video penampakan pilot Susi Air yang disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Tampak pilot Susi Air PK BVY bernama Philip Mark Mhertens asal Selandia Baru itu bersama sejumlah orang dengan senjata laras panjang.

Dalam dokumentasi tersebut diduga pilot Susi Air Philip Mark Mhertens sedang bersama pemimpin KKB, Egianus Kogoya.

 

Kelompok pemberontak yang merupakan sayap bersenjata dari Organisasi Papua Merdeka (OPM) itu telah bersumpah untuk tidak melepaskan Mehrtens sampai Indonesia mengakui kemerdekaan Provinsi Papua.

Mereka menahan Mehrtens di lokasi terpencil. Kelompok itu diduga mengambil foto dan video itu sebagai bukti bahwa pilot itu masih hidup.

Baca Juga: WADUH! Lee Sung Min Beberkan Sifat Asli Song Joong Ki, Akankah Ia Diundang ke Pernikahan Rekannya Tersebut?

Video Mehrtens diambil di area semak belukar. Mehrtens tampak berdiri di tengah-tengah kelompok itu yang beberapa di antaranya memegang senjata.

Halaman:

Editor: Santy Widiadamayanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x