Namanya Dikaitkan Kasus Doni Salmanan, Kreator Wonderland Indonesia Beri Klarifikasi

- 10 Maret 2022, 07:43 WIB
Video Wonderland Indonesia karya Alffy Rev yang banyak diapresiasi positif./ tangkapan layar YouTube./ Alffy Rev
Video Wonderland Indonesia karya Alffy Rev yang banyak diapresiasi positif./ tangkapan layar YouTube./ Alffy Rev /

JURNAL SOREANG - Penetapan dan penahanan Doni Salmanan pada 9 Maret 2022 sebagai sebagai tersangka berbuntut panjang.

Sejumlah nama yang diduga pernah menerima uang dari Doni Salmanan turut terseret seperti Reza Arap, Rizky Billar, Rizky Febian, hingga musisi sekaligus konten kreator Alffy Rev.

Terus namanya disebut, musisi sekaligus kreator Wonderland Indonesia tersebut memberi klarifikasi di laman Instagram miliknya pada 9 Maret 2022.

Baca Juga: Sesjen Kemendikbudristek Lantik Dua Rektor Perguruan Tinggi Negeri Periode 2022-2026, Ini Pesannya

Bersama istrinya, Linka Angelia, Alffy Rev membuat pernyataan tertulis melalui feed Instagram yang terbagi dalam empat slide.

"Untuk menghindari spekulasi tentang posisi saya saat ini. Tentu saya dan tim turut kecewa dengan apa yang telah terjadi pada kasus saudara DS," tulis Alffy Rev.

Alffy menuturkan semua berawal ketika dirinya hendak menyelesaikan proyek pembuatan Wonderland Indonesia.

Baca Juga: Apa Benar Juara Liga Champions Atau Juara Piala Dunia Otomatis Menang Ballon D’or?

Kala ia dan tim sedang mencari sponsor untuk merealisasikan proyek tersebut, Doni Salmanan hadir dan berkeinginan membantu proyek tersebut berjalan.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah