Rekor MURI Jadi Kado Terindah untuk Pikiran Rakyat Media Network (PRMN), Ada Juga Rekor Conten Creator

- 2 Desember 2021, 22:21 WIB
anugerah dari REKOR MURI diterima langsung oleh CEO PRMN Agus Sulistriyono
anugerah dari REKOR MURI diterima langsung oleh CEO PRMN Agus Sulistriyono /PRMN/

JURNAL SOREANG - Candi Prambanan, jadi saksi sejarah dalam bagi Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) yang di usianya ke-2 tahun mendapat anugerah dari REKOR MURI.

Anugerah tersebut diterima langsung oleh CEO PRMN Agus Sulistriyono pada acara Puncak peringatan hari Ulang Tahun Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) bertajuk Content Creators Day (CCD) 2021,  Kamis malam 2 Desember 2021.

Selama 2 tahun PRMN  berdiri telah mencetak ribuan pembuat konten atau content creator yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.

Baca Juga: Ridwan Kamil Terinspirasi Konsep Berjaringan PRMN, Singgung Gaya Komunikasi Kaku

CEO PRMN Agus Sulistriyono mengatakan, dalam 2 tahun PRMN hadir, sudah digelar pelatihan sebanyak 30 gelombang yang setiap gelombangnya rata-rata diikuti 150 peserta.

Dia berharap profesi sebagai content creator di PRMN bisa menjadi cita-cita banyak pemuda di Indonesia suatu saat nanti.

Agus Sulistriyono bercerita, Portal Jember berkembang pesat dalam waktu 2 tahun. “Dari satu orang, sekarang sudah berkembang menjadi 80 orang dalam satu tim yang bergabung di sana,” kata dia.

Baca Juga: Ditanya Soal Capres 2024 oleh PRMN, Ridwan Kamil: Saya kan 2 Kali Menang Pilkada

“Hal yang menggembirakan adalah hampir 90 persen tim yang bergabung di sana, pendapatannya saat ini sudah di atas UMK (upah minimum kabupaten/kota). Jadi, ini adalah contoh mitra yang ideal yang ada di Pikiran Rakyat Media Network yang dijadikan panutan, dijadikan contoh untuk mitra-mitra yang lain,” katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x