Viral Gatot Nurmantyo Tertidur Pulas saat Nonton Film Pengkhianatan G30S, Netizen: Mungkin dia Gak Tega

- 30 September 2021, 08:59 WIB
Viral Jenderal Purn Gatot Nurmantyo Tertidur Pulas saat Nonton Film Pengkhianatan G30S, Netizen: Mungkin dia Gak Tega
Viral Jenderal Purn Gatot Nurmantyo Tertidur Pulas saat Nonton Film Pengkhianatan G30S, Netizen: Mungkin dia Gak Tega /

Diketahui, Gatot Nurmantyo merupakan sosok yang paling getol menyuarakan anti komunis menjelang momentum peristiwa G30S.

Hal itu juga terlihat dalam pernyataan Gatot baru-baru ini dalam tayangan di kanal Youtube tvOneNews yang dikutip Jurnal Soreang.

Baca Juga: Sukses Menyapih Anak dari Gadget dan Layar Kaca, Berani Coba?

Gatot murka lantaran diaroma (patung) jejak rezim Orde Lama menumpas PKI hilang di Museum Kostrad.

"Bukti nyata jurang kehancuran itu adalah persis di depan mata, baru saja terjadi adalah Museum Kostrad, betapa diorama yang ada di Makostrad hilang," tuturnya.

Sebelumnya Gatot mengklaim Presiden Jokowi mencopotnya sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) karena tetap mengizinkan para prajurit untuk menonton film G30S.

Baca Juga: Siapa Dia, Selama Berbaju Persib, Pemain ini Tujuh Kali Bobol Gawang PSM

Namun ini dibantah oleh politisi PDIP Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin, dia menegaskan kalau Gotot diganti karena sudah memasuki masa pensiun dan murni masa baktinya sudah habis.

Dia pun menegaskan kalau pergantiqan itu tidak ada hubungannya dengan perintah untuk menonton film G30S. ***

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah