SIMAK! Ini Rangkuman Materi SKD CASN 2021 dari KemenpanRB

- 1 September 2021, 17:30 WIB
Berikut beberapa materi yang harus dipelajari untuk menghadapi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) 2021, berikut rangkuman TWK, TIU, dan TKP.
Berikut beberapa materi yang harus dipelajari untuk menghadapi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) 2021, berikut rangkuman TWK, TIU, dan TKP. /Jurnal Soreang /Instagram.com @bkngoidofficial

JURNAL SOREANG - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) untuk menyaring aparatur sipil negara (CASN) akan segera digelar pada 2 September 2021.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB) Republik Indonesia merangkum materi SKD CASN 2021 yang akan diujikan.

Materi SKD CASN 2021 tersebut ditulis berdasarkan Keputusan Menteri PANRB No. 1023/2021 tentang Nilai Ambang Batas SKD Pengadaan PNS Tahun Anggaran 2021.

Baca Juga: CATAT! Palsukan Hasil Tes Covid 19, Peserta SKD CASN 2021 akan Dinyatakan Gugur

Sebagaimana dikutip dari infopublik.id yang diunggah pada Selasa, 31 Agustus 2021, kisi-kisi materi SKD CASN antara lain:

1. Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) meliputi Nasionalisme, Integritas, Bela Negara, Pilar Negara, dan Bahasa Indonesia.

2. Tes Intelegensia Umum (TIU) meliputi tiga kemampuan, yaitu Kemampuan Verbal, Kemampuan Numerik, dan Kemampuan Figural.

Kemampuan Numerik terdiri atas Analogi, Silogisme, dan Analitis. Sementara Kemampuan Numerik meliputi Berhitung, Deret Angka, Perbandingan Kuantitatif, dan Soal Cerita. Adapun Kemampuan Figural di antaranya Analogi, Ketidaksamaan, dan Serial.

Baca Juga: Simak! Para Pendaftar Perlu Mengetahui Sistem Penilaian SKD CPNS 2021, Berikut Caranya

3. Tes Karakteristik Pribadi (TKP) meliputi Pelayanan Publik, Jejaring Kerja, Sosial Nudaya, TIK, Profesionalisme, dan Anti-Radikal.***

Editor: Rustandi

Sumber: indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah