Waspadai! Virus Varian Baru, Ini Ulasan Lengkap Tentang Covid-19 B117 yang Pertamakali Ditemukan di Inggris

- 6 Maret 2021, 15:29 WIB
ILUSTRASI// Virus B117
ILUSTRASI// Virus B117 /Dok. M. Rifa'i Azhari/Jurnal Soreang/Rifqi Faizal

JURNAL SOREANG – Dua orang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Karawang Jawa Barat diidentifikasi terjangkit varian baru Covid-19 asal Negeri Elizabeth yakni B117.

Diketahui, bahwa keduanya telah pulang dari negara tempatnya bekerja di Arab Saudi.

Dikarenakan penyebarannya yang cepat dan masif, virus yang bermutasi tersebut telah menyebar ke banyak negara termasuk Indonesia.

Baca Juga: Usia 70 Tahun, tapi Ayah Kandung Lampiaskan Nafsu Bejatnya ke Anak, Tersangka: Saya Khilaf

Saat ini, kita semua telah mendengar bahwa beberapa negara di dunia telah berhenti mengoperasikan maskapai penerbangan ke dan dari Inggris.

Larangan perjalanan kemungkinan akan berlangsung hingga akhir Desember 2021, Pelaku di balik pembatasan perjalanan baru ini adalah varian baru virus Corona.

Baru-baru ini, Inggris mengumumkan penemuan strain baru SARS-CoV-2.

Baca Juga: Pemeran “Si Madun” Yusuf Mahardika Turut Menyuarakan Surat Untuk Presiden #FilmIndonesiaFilmKita

Virus yang bermutasi ini dinamai virus B117 atau VUI2020 / 21 dan telah membuat takut para ahli virologi dan perawatan kesehatan di Inggris dan di seluruh dunia.

Dengan vaksin Covid terbaru hampir siap diluncurkan, banyak orang bertanya apakah vaksin itu akan efektif melawan virus B117 yang baru?

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x