Gempa Bumi magnitudo 4,1 di Berau Kalimantan Timur Jumat 29 Januari, Januari Ini Abnormal Gempa

- 29 Januari 2021, 11:31 WIB
Gempa bumi magnitudo 4.1 guncang Kabupaten Berau
Gempa bumi magnitudo 4.1 guncang Kabupaten Berau /bmkg.go.id

 

JURNAL SOREANG - Gempa bumi terjadi di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, dengan magnitudo 4,1 pada Jumat 29 Januari 2021 pukul 00.42 dini hari tadi.

Koordinator bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengatakan, gempa terjadi di laut dengan jarak 62 kilometer dari arah timur Kota Tanjung, Berau, Kalimantan Timur.

"Episenter gempa terletak pada koordinat 2,03 Lintang Utara dan 118,05 Bujur Timur, tepatnya di laut pada jarak 62 km arah timur Kota Tanjung Redeb, Berau, Kalimantan Timur, pada kedalaman 10 km," kata Daryono dikutip dari ANTARA, Jumat 29 Januari 2021.

Baca Juga: Warga Bandung Raya Diharapkan Tenang, Ini Penjelasan BMKG Soal Gempa Besar Sesar Lembang

Januari 2021 menjadi bulan abnormal untuk aktivitas gempa dirasakan (felt earthquake) di Indonesia. Frekuensi aktivitas gempa tektonik yang dirasakan yang sering dirasakan masyarakat dianggap tidak wajar.

Hingga pagi hari ini, Jumat 29 Januari 2021 pukul 00.42 WIB, BMKG sudah mencatat gempa dirasakan sebanyak 77 kali gempa sejak 1 Januari 2021.

Daryono menjelaskan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa yang terjadi di Berau merupakan jenis gempa dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

Baca Juga: Waspada, Empat Kecamatan di KBB Terancam Diguncang Gempa, Akibat Sesar Lembang

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x