Begini Kabar Rizieq Shihab Sekarang

Sam
- 27 November 2020, 21:45 WIB
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab. foto : Antara /Muhammad Iqbal
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab. foto : Antara /Muhammad Iqbal /

Bahkan Tri Yunis berpesan kepada masyarakat yang sempat melakukan kontak dengan Rizieq dan keluarganya, untuk segera melaporkan ke petugas kesehatan guna mengantisipasi kondisi terburuk.

"Jadi, memang mesti cepat-cepat untuk melaporkannya," tegasnya.

Baca Juga: KPK Tangkap Walikota Cimahi Ajay M. Priatna. Dugaan Kasus Pembangunan Rumah Sakit

Diketahui sebelumnya, setiba di Indonesia, Rizieq berulang kali mengundang dan memicu kerumunan, mulai dari kedatangannya yang disambut massa di bandara, kemudian menghadiri acara di Tebet, Jakarta Selatan dan Bogor, hingga menikahkan anaknya di Petamburan.

Karena dinilai melanggar pembatasan sosial berskala besar (PSBB), hingga akhirnya Pemprov DKI Jakarta mendenda Rizieq sebesar Rp50 juta.

Warga yang tinggal dan bermukim di sekitar kediaman Rizieq di Petamburan pun sudah mengikuti tes usap, sebagai langkah cepat pemerintah untuk mencegah penularan Covid-19, akibat dari acara pernikahan putri Rizieq.

Baca Juga: Hebat! Pemkab Bandung Raih Penghargaan JDIH Terbaik Nasional 3 Kali Berturut-turut

Setelahnya, beberapa hari kemudian Rizieq Shihab dikabarkan dibawa ke IGD Rumah Sakit UMMI, Bogor, karena sakit, namun belum diketahui sakitnya apa.

Hingga saat ini, ia masih menjalani perawatan di RS tersebut, namun dalam keterangannya Rizieq dirawat untuk menjalani pemeriksaan kesehatan secara keseluruhan atau "general check up".

Tak luput dari hal itu, Kamis kemarin, Wali Kota Bogor Bima Arya, memberikan tanggapan, bahwa kabar dari pimpinan RS UMMI yang menyatakan Rizieq Shihab dirawat di rumah sakit tersebut.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x