Masih Menjadi Misteri! Teka Teki Jauh Dimata Dekat Dihati yang Disampaikan Jokowi, Apakah Bermakna Politik?

20 Agustus 2023, 21:49 WIB
Masih Menjadi Misteri! Teka Teki Jauh Dimata Dekat Dihati yang Disampaikan Jokowi, Apakah Bermakna Politis? /

JURNAL SOREANG - Presiden Joko Widodo bertolak ke Kota Medan Sumatera Utara pada Sabtu 19 Agustus 2023, dalam rangka menghadiri acara muktamar Ikatan Pemuda Muhammadiyah dan Pengukuhan DPP Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Tahun 2023-2026.

Pada acara Pengukuhan GAMKI ini, presiden kembali mengeluarkan kata tebak-tebakan yang sama, setelah sebelumnya kata tebak-tebakan itu diucapkannya pada saat menghadiri acara Muktamar Ikatan Pemuda Muhammadiyah, pada Sabtu pagi,19 Agustus 2023.

"Tadi pagi sudah saya sampaikan, tapi nggak ada yang bisa menjawab, ini saya ulangi lagi; "Jauh di mata dekat di hati" apakah itu ?," Tanya Jokowi kepada semua hadirin. 

Baca Juga: Siapakah yang Akan Memenangkan Penghargaan Pemain Terbaik UEFA tahun ini?

Kemudian Presiden Jokowi mempersilahkan dua orang, yakni pria dan wanita untuk maju kedepan dan menjawab pertanyaannya. 

"Huruf 'i' jauh di mata dekat di hati,"

Yang wanita menjawab pertanyaan Jokowi dengan jawaban 'i'

Mendengar jawaban dari wanita tersebut, Jokowi tertawa karena jawabannya yang salah, lalu mempersilakan wanita itu kembali ketempat duduknya.

Baca Juga: Longboat Berpenumpang 5 Orang Tenggelam, 2 Orang Dilaporkan Hilang

Lalu Presiden Jokowi mempersilahkan kepada yang pria untuk menjawab, pria itu menjawab,cinta NKRI,"

"Cinta NKRI, Ya, cinta NKRI itu perlu, tapi jawabannya bukan itu, silahkan kembali, terimakasih," kata Presiden. 

Lalu presiden melanjutkan kembali sambutannya dalam acara itu. 

Presiden mengatakan bahwa betapa pentingnya untuk melakuan hilirisasi. Dan sangat penting pula untuk memilih pemimpin yang berani meneruskan kebijakan hilirisasi. 

Baca Juga: Agar Profit Trading di MIFX Lancar dan Konsisten, Lakukan Dulu 5 Tips Ini

Setelah selesai memberikan sambutannya, dalam suasana santai presiden kembali memberikan kesempatan kepada peserta Rakernas GAMKI untuk menjawab teka-teki yang belum terjawab. 

"Kembali lagi, 'jauh dimata dekat dihati, silakan ya ibu, ya ibu-ibu yang begini, ibu yang baju merah. Di sana ada laki-laki yang baju hitam ya, kata Jokowi sambil mempersilahkan dua orang untuk menjawab. 

"Silahkan kenalkan namanya dahulu," Kata Jokowi pada pria yang maju, Join Sinaga, Jawab pria itu. 

Baca Juga: Profil Pratama Arhan, Bek Timnas Indonesia yang Menikah dengan Selebgram Azizah Salsha

"Ya, Join silahkan dijawab, "jauh dimata dekat dihati"

"Impian dan cita-cita,"

Jawab Join. 

Sambil tertawa presiden jokowi mengatakan, "bukan itu, silahkan kembali. 

Presiden kemudian mengalihkan pertanyaan itu kepada yang wanita. 

"Perkenalan nama saya Jessica Prima, salah satu mahasiswa Fakultas Hukum di Universitas HKBP Nommensen Medan, kata Jessica. 

Baca Juga: Ngeri! Tawuran Maut di Penjaringan Jakut, Satu Pelaku Bacok Lawannya Hingga Tewas

"Jessi, jauh dimata dekat dihati, apakah itu?," Tanya presiden. 

"Pak Jokowi di Jakarta, saya di Medan," Jawab Jessica. 

"Ya, silahkan kembali, jawabannya salah," kata Presiden. 

Jessica masih memohon diberikan hadiah sepeda, namun jessica tetap dipersilahkan kembali ketempat duduknya. 

Setelah memberikan arahannya terkait hilirisasi, dan mengakhiri sambutannya di Podium Kepresidenan, Jokowi mengatakan "Jauh dimata dekat dihati tidak tertebak,"

Demikian ujar Jokowi menutup sambutannya, hingga acara berakhir, jawaban atas pertanyaan teka-teki dari Presiden Joko Widodo tidak dapat ditebak peserta. 

Hal ini menyisakan misteri dan pertanyaan,'mungkinkah jawabannya ada kaitannya dengan politik? Yang pasti hanya Jokowi yang paham akan jawabannya.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler