Usai Galang Dana Nyaris Setengah Miliar untuk Korban Tragedi Kanjuruhan, ARMY Indonesia Lakukan Hal Mulia Ini

5 Oktober 2022, 11:51 WIB
Usai Galang Dana Nyaris Setengah Miliar untuk Korban Tragedi Kanjuruhan, ARMY Indonesia Juga Lakukan Hal Mulia Ini /Twitter/ @zoelfick/

JURNAL SOREANG - Tragedi kemanusiaan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan usai gelaran Liga 1 antara Arema FC vs Persebaya menjadi catatan kelam sepakbola Indonesia.

Setidaknya 131 orang tewas saat tragedi dan beberapa hari setelahnya yang terdiri dari suporter Arema dan dua dari pihak kepolisian.

Tragedi Kanjuruhan menjadi keprihatinan banyak pihak untuk mengambil langkah nyata lewat bantuan donasi untuk membantu dan meringankan keluarga korban.

Baca Juga: Terungkap! Inilah Fakta Baru Terkait Tragedi Kanjuruhan, Kompolnas: Tak Ada Perintah Penembakan Gas Air Mata!

Salah satu aksi nyata dilakukan Para penggemar grup Idol asal Korea Selatan, BTS, yang tergabung dalam ARMY Indonesia.

Dalam situs kitabisa, akun BTS ARMY PROJECT LOMBOK menggalang dana dengan tajuk ARMY INDONESIA UNTUK KORBAN KANJURUHAN.

Donasi yang dibuka pada tanggal 3 Oktober 2022 tersebut tak memerlukan waktu lama, sebab pada 4 Oktober 2022, dana yang digalang oleh BTS ARMY PROJECT telah mencapai lebih dari Rp447 juta dari target Rp400 juta.

Baca Juga: Seluruh Dunia Tahu! Tragedi Stadion Kanjuruhan, Liga Eropa UEFA Lakukan Mengheningkan Cipta

Dalam kolom deskripsi BTS ARMY PROJECT menulis bantuan tersebut akan digunakan untuk santunan bagi keluarga korban terdampak, sebagai modal usaha bagi keluarga yang kehilangan sosok tulang punggung keluarga dan santunan pendidikan bagi anak-anak yang ditinggalkannya.

Nantinya dana hasil donasi akan disalurkan langsung oleh tim ARMY Malang.

Namun langkah ARMY Indonesia untuk membantu korban tragedi Kanjuruhan tak berhenti sampai disana.

Baca Juga: Luis Milla Ungkap Agenda Persib Bandung Selama Liga 1 2022-2023 Ditunda, Penasaran?

Akun Twitter Light Army Malang juga akan memberikan bantuan hukum bagi korban tragedi Kanjuruhan.

'Halo Army, untuk teman-teman yang jadi korban tragedi Kanjuruhan yang butuh bantuan hukum, kita buka bantuan hukum dan dibantu peradi a/n Army Indonesia. Untukpara korban yang butuh bantuan hubuk bisa kontak kita," cuit @Lightarmymalang.

Tak berhenti disana ARMY lain yang dengan akun BTS_ArmyHelpCenter Indonesia juga menyediakan bantuan untuk mental healing para korban tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga: Gelandang Persib Bandung Beckham Putra Angkat Bicara Terkait Keputusan Liga 1 2022-2023 Ditunda, Apa Katanya?

'Melihat tragedi yang terjadi kamu juga ingin memberi tahu bahwa ada beberapa layanan pendampingan psikologis oleh proefesional yang bisa dihubungi,' tulis akun @BTS_AHC_IDN.

Hal tersebut mendapat apresiasi positif dari warganet di Twitter.

'mau tepuk tangan buat ARMY Indonesia kalian keren!' ungkap akun penyanyi Ziva Magnolya.

Baca Juga: Kesaksiannya Sempat Viral, Sosok Penjual Dawet Tragedi Kanjuruhan Kini Dipertanyakan Netizen: Ghoib?

'This fandom is just something else. Hilangkan kedengkian pada fanatisme mereka terhadap KPop. Karena pada dasarnya kita suporter juga fanatik yang kemudian bikin kita merasa lebih baik dari kelompok manapun. Padahal kita sama saja. Homatku kepada Army atas aksi ini,' cuit akun The Reds Indonesia.

'Teman-teman Komunitas BTS ARMY Indonesia membuat galang donasi untuk korban tragedi Stadion Kanjuruhan. Respect untuk teman-teman BTS ARMY Indonesia, keep solid,' cuit akun Fakta Bola.

Diketahui ARMY Indonesia termasuk komunitas yang kerap menggalang dana untuk bencana kemanusiaan.

tankap layar bantuan BTS ARMY Indonesia

Baca Juga: Liga Champions : Sports Mole Prediksi Red Bull Salzburg Tundukkan Dinamo Zagreb 2-1          

Sebelum galang dana untuk korban tragedi Kanjuruhan, ARMY juga pernah kumpulkan donasi untuk membantu, salah satunya, gempa di Mamuju dan Kalimantan Selatan.***

Editor: Caca Kartiwa

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler