Indonesia Telah Lama Merdeka Namun 6 Kerajaan Ini Tetap Eksis Berdiri di Nusantara, Simak Daftar dan Faktanya!

7 Januari 2022, 21:25 WIB
Istana Kesultanan Deli yang terletak di Sumatra Utara yang tetap eksis hingga saat ini /@medancityscape

JURNAL SOREANG – Pada awalnya Indonesia memiliki banyak kerajaan-kerajaan yang tersebar luas di seluruh nusantara.

Kerajaan-kerajaan yang berdiri di Indonesia didominasi oleh kerajaan Hindu-Buddha, Kerajaan Islam, serta kerajaan dengan agamanya sendiri.

Namun siapa sangka masih banyak kerajaan yang berdiri di Indonesia, meskipun telah lama Indonesia merdeka dan menjadi sebuah negara berbentuk republik.

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Pekan Baru dan Sekitarnya, Sabtu 8 Januari 2022

Dilansir dari channel YouTube Indo Line, inilah 6 kerajaan yang tetap eksis di Indonesia meskipun telah merdeka:

1. Kesultanan Yogyakarta

Mungkin sudah tak asing dengan Kesultanan Yogyakarta, salah satu kerajaan yang tetap eksis hingga sekarang.

Bahkan Kesultanan Yogyakarta juga merupakan kerajaan yang paling terkenal di Indonesia.

Kesultanan Yogyakarta dibentuk oleh Sultan Hamengkubuwono I pada Oktober 1755.

Hingga saat kemerdekaan Indonesia, Sultan Hamengkubuwono IX memutuskan bahwa setiap wilayah Kesultanan Yogyakarta merupakan wilayah dari Republik Indonesia.

Baca Juga: GOL, Pemain Anyar Persib Bruno Cantahede Cetak Gol Perdananya, Persib Unggul Sementara dari Persita 1-0

2. Kesultanan Surakarta

Kesultanan Surakarta sama seperti Kesultanan Yogyakarta yang dibangun dari hasil Giyanti yang dibangun pada Febuari 1755.

Kesultanan Surakarta sendiri terletak di Kota Solo, hingga sekarang nama Kesultanan Surakarta masih sangat eksis di Indonesia.

Kesultanan Surakarta juga eksis akan kebudayaan yang mereka miliki seperti Sekaten dan malam suro.

Baca Juga: Mengapa Ryuji Utomo tak Ikut Diboyong ke Bali? Ini Penjelasan Pelatih Persija 

3. Kesultanan Cirebon

Kesultanan Cirebon merukan sebuah kerajaan yang berada di perbatasan antara Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Kesultanan Cirebon sendiri masih eksis hingga saat ini, yang unik dari kesultanan ini ialah menjadi jembatan bagi dua budaya, yaitu budaya Jawa dan budaya Sunda.

Dalam politik luar negeri, Kesultanan Cirebon memiliki hubungan yang kuat dengan Kesultanan Demak.

Baca Juga: Terungkap Rahasia Video Klip NOAH Bintang di Surga, Jefri Nichol Terpaksa Pakai Ini saat Duet dengan Anya

4. Kesultanan Kanoman

Kesultanan Kanoman merupakan pecahan dari Kesultanan Cirebon yang berdiri pada tahun 1678.

Kesultanan Kanoman sendiri memiliki kraton yang sangat luas, yang luasnya mencapai hampir 5 kaki lapangan sepakbola.

Kesultanan Kanoman sendiri hingga saat ini masih eksis dan beberapa kebudayaannya juga masih sering dilakukan, seperti Grebeg Syawal dan berziarah ke makam Sunan Gunung Jati.

Baca Juga: Jadwal Waktu Shalat untuk Medan dan Sekitarnya, Sabtu 8 Januari 2022

5. Kesultanan Ternate

Kesultanan Ternate merupakan sebuah kerajaan tertua di Indonesia yang terbentuk dengan penggabungan 4 wilayah kampung.

Pada awalnya Kesultanan Ternate berbentuk sebuah kerajaan, namun seiring berjalannya waktu masuklah Islam lewat jalur perdagangan.

Hal tersebut yang membuat pemimpin dari Kerajaan Ternate masuk Islam lalu berganti nama menjadi Kesultanan Ternate.

Hingga saat ini Kesultan Ternate masih tetap eksis dan juga dipimpin oleh seorang Sultan bernama Sultan Mudzaffar Syah.

Baca Juga: 11 Buku Tertua di Dunia ini Masih Bisa Dibaca Sampai Sekarang, Ada yang 2.600 Tahun Lebih Usianya!

6. Kesultanan Deli

Kesultanan Deli merupakan sebuah kerajaan yang berada di Sumatra Utara, terbentuknya kesultanan ini memiliki campur tangan pemimpin Aceh pada masa itu.

Kesultanan Deli adalah sebuah hadiah yang diberikan oleh Sultan Iskandar Muda kepada Teungku Sri Paduka Godja.

Yang merupakan seorang pahlawan yang berhasil menaklukkan wilayah Sumatra Utara.

Hingga sekarang Kesultanan Deli tetap eksis dan tak termakan oleh usia.***

Editor: Handri

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler