Harus Tau! Berikut Hukum Menggunakan Obat Tetes Telinga Ketika Puasa di Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasanya

- 9 April 2022, 00:49 WIB
Ilustrasi, Harus Tau! Berikut Hukum Menggunakan Obat Tetes Telinga Ketika Puasa di Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasanya
Ilustrasi, Harus Tau! Berikut Hukum Menggunakan Obat Tetes Telinga Ketika Puasa di Bulan Ramadhan, Berikut Penjelasanya /

Jika memang kondisinya seperti itu, diperbolehkan dan tidak dapat membatalkan puasa, jika memasukan obat tetes telinga karena merupakan hal yang  darurat. 

Hal ini sesuai dengan prinsip kaidah fiqih “al-dharurat tubihu al-mahzhurat (kondisi darurat membolehkan hal-hal yang semula diharamkan)”.

Baca Juga: Juara Bertahan Piala Dunia, Apakah Prancis Lanjutkan Mitos Kutukan di 2022 Qatar?

Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Syekh Habib Abdurrahman bin Muhammad Ba’alawi mengutip fatwanya Syekh Bahuwairits sebagai berikut:

“Bila seseorang dicoba dengan rasa sakit di telinganya, ia tidak bisa tenang kecuali dengan meletakan obat di dalam minyak atau kapas (ke dalam telinga) dan nyata-nyata dapat meringankan atau menghilangkan rasa sakit dengan obat tersebut, berdasarkan pengetahuan pribadi atau informasi dokter, maka hal demikian boleh dan sah puasanya, karena darurat. Himpunan fatwa Syekh Bahuwairits,” (Syekh Habib Abdurrahman bin Muhammad Ba’alawi, Bughyah al-Mustarsyidin, hal. 182).

Kesimpulannya jika sedang berpuasa kemudian menggunakan obat tetes telinga dapat membatalkan puasa. 

Kecuali dalam keadaan darurat, jika untuk menghilangkan rasa nyeri dan tidak bisa ditahan kecuali hanya dengan obat tetes maka hal itu tidak membatalkan puasa.***

 

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: nu.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x