Meski Pelatihan Calon Tutor Ikatan Remaja Masjid Jawa Barat Secara Daring, tapi Peminat Membeludak

- 30 Juli 2021, 20:56 WIB
Tangkapan layar pelatihan tutor IRMA Kabar secara virtual
Tangkapan layar pelatihan tutor IRMA Kabar secara virtual /iRMA Jabar/

JURNAL SOREANG- Ikatan Remaja Masjid (IRMA) Jabar  menggelar Pelatihan Calon Tutor IRMA Jabar Daring Angkatan Ke-13 Wilayah VI Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Bandung Barat pada 30-31 Juli 2021.

Pelatihan yang diikuti 660 peserta siswa SMA/SMK/MA ini, dibuka melalui Zoom dan YouTube IRMA Jawa Barat.

Ketua Tutor IRMA Jabar,  Irfan Rizkiana Raja Nugraha mengatakan, tujuan kegiatan pelatihan calon tutor IRMA Jabar adalah untuk membekali para generasi remaja masjid mengenai wawasan dan ilmu tentang kepemimpinan, organisasi, dakwah di era milenial, pengembangan potensi diri, manajemen masjid, dan wawasan ilmu keagamaan lainnya yang akan bermanfaat di masa sekarang maupun di masa depan.

Baca Juga: Mantul, Tim UPI Buat Aplikasi bagi Guru untuk Membentuk Karakter Siswa

"Kepemimpinan adalah hal yang paling penting dalam hidup. Bukan hanya tentang memimpin sebuah organisasi, bahkan seluruh manusia membutuhkan ilmu kepemimpinan setidaknya untuk memimpin dirinya sendiri ke jalan yang benar yang di ridai oleh Allah SWT," katanya.

Untuk itu melalui pelatihan ini para peserta diharapkan dapat menjadi remaja masjid yang berkualitas untuk menjadi pemimpin bagi dirinya sendiri, keluarga, nusa bangsa dan agama.

Ketua IRMA Jabar,  Aditya Gustian Saputra mengatakan bahwa pelatihan calon tutor IRMA Jawa Barat tidak lain bertujuan untuk mengedukasi, melatih dan mendidik para kader remaja masjid se-Jawa Barat agar semakin profesional dan gigih dalam bersyiar serta berjiwa pemimpin yang bijaksana, berwawasan Islam yang Rohmatan lil'aalamiin serta berpola fikir moderat dan berjiwa sosial dan kebangsaan yang tinggi.

Baca Juga: Pesona Elegan Lee Ji Ah Sangat Cocok Memerankan Karakter Shim Soo Ryeon dalam Seri Drama The Penthouse

"1,5 tahun  kita terus melaksanakan kegiatan daring hingga saat ini pelatihan calon tutor IRMA Jabar  angkatan ke 13 tapi alhamdulillah sesuai testimoni kini para kader-kader IRMA yang ada di kabupaten/kota merasa sangat bermanfaat dan beruntung bisa mengikuti acara pelatihan calon tutor angkatan 1-12 yang diadakan IRMA Jabar  karena sangat bermanfaat dan luar biasa sekali," katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x