Masa Pandemi Covid-19, Wakil Wali Kota Bandung Dorong Pemuda Berwirausaha

- 8 Februari 2021, 17:11 WIB
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana.
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. /Yusup/Jurnal Soreang/Humas Pemkot Bandung

JURNAL SOREANG - Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana yakin pemuda mampu berinovasi dan menjadi agen perubahan. 

Selain itu kata Yana, termasuk memanfaatkan peluang untuk berwirausaha di saat pandemi seperto sekarang ini.

"Di tengah pandemi, saya harap pemuda memiliki cara baru berbisnis. Pemuda menjadi ujung tombak apa yang menjadi tantangan kita semua," ujar Yana saat menjadi narasumber kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) Universitas Pasundan Bandung, yang diselenggarakan secara virtual, Sabtu 6 Februari 2021.

Baca Juga: Lagi-lagi Viral! Jemimah Tuai Pujian dan Apresiasi dari Band D’Masiv

Papar Yana, sesuai tema "Menumbuhkan Karakter Kepemimpinan Dalam Diri Generasi Muda di Era Pandemi Covid-19", pihaknya yakin para pemuda mampu mengelola usaha. 

Dirinya mencontohkan, online shop mampu berkembang, asalkan para pelaku usaha terus mempromosikan dan tangguh terhadap tantangan dan hambatan.

"Di eta pandemi ini pasti online shop itu akan menjadi bisnis, menjadi prospek baik. Kemudian food delivery, bisa juga dinikmati," katanya.

Baca Juga: Tak Disangka, Pemain Arsenal Thomas Partey, Sangat Suka Mi Instan dari Indonesia

Pihaknya berpesan, pemuda juga harus kreatif menghadapi pandemi ini. Jalin komunikasi yang baik dengan para pelaku usaha untuk terus memanfaatkan pasar. 

"Pemuda (sebagai pengusaha) mampu menangkap perubahan konsumen di masa pandemi dan di masa pasca pandemi ke depan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x