Presiden Jokowi Gelar Jamuan Santap Malam bagi Para Pemimpin ASEAN, Menunya Apa Saja?

- 11 Mei 2023, 07:44 WIB
Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo menggelar jamuan santap malam bagi para pemimpin ASEAN yang hadir di Labuan Bajo dalam rangka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN.
Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo menggelar jamuan santap malam bagi para pemimpin ASEAN yang hadir di Labuan Bajo dalam rangka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN. /Biro pers setpres/

JURNAL SOREANG- Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo menggelar jamuan santap malam bagi para pemimpin ASEAN yang hadir di Labuan Bajo dalam rangka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN.

Santap malam digelar di Ayana Komodo Waecicu Beach, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur pada Rabu malam, 10 Mei 2023.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengucapkan selamat datang kepada para pemimpin ASEAN beserta para pendamping dan tamu undangan yang hadir.

 

Presiden juga memperkenalkan Labuan Bajo sebagai salah satu tempat wisata terindah yang dimiliki oleh Indonesia.

"Sekali lagi, selamat datang di Labuan Bajo, salah satu tempat terindah di Indonesia. Tak jauh dari sini terdapat Pulau Komodo, tempat asal sekaligus habitat komodo," ujar Presiden.

"Semoga keindahan alam dan kebaikan masyarakat setempat di sini mendorong kita untuk lebih melihat ASEAN sebagai kawasan yang damai dan stabil, serta sebagai episentrum pertumbuhan. Silakan menikmati makan malam, menikmati Labuan Bajo, dan menikmati pertunjukan," tutup Presiden.

Baca Juga: Di Lokasi KTT ASEAN Labuan Bajo NTT, BNPT Bakal Lakukan Screening, Kenapa? Ini Tujuannya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x