Lolos Piala Dunia 2022! Simak Sinopsis Film Horor Under The Shadow Asal Iran yang Wajib Ditonton

14 Maret 2022, 08:20 WIB
Lolos Piala Dunia 2022! Simak Sinopsis Film Horor Under The Shadow Asal Iran yang Wajib Ditonton /Tangkapan layar instagram @dartness_

JURNAL SOREANG - Iran berhasil lolos untuk maju ke Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Qatar sebagai tuan rumah.

Iran merupakan tim Asia pertama yang berhasil lolos menuju Piala Dunia 2022, atas aksinya menaklukan Irak dengan angka 1-0.

Terlepas dari kegigihannya menyerang lawan pada babak kualifikasi, Iran mempunya film horor yang tidak kalah menyeramkan dari film horor dari Negara lain.

Baca Juga: Mobil Porche Affiliator Binary Option Doni Salmanan Terlihat Disita, Arief Muhammad Merasa Sedih, Ini Faktanya

Dilansir dari laman IMDb, film Under The Shadow asak Iran ini dirilis pada tahun 2016 dengan rating film sebesar 6.8.

Film Under The Shadow disutradari oleh Babak Anvari, dan dibintangi oleh Narges Rashidi, Alvin Manshadir, Bobby Nader serta masih banyak lagi.

Film Under The Shadow bercerita tentang seorang ibu dan anak perempuannya berjuang untuk mengatasi teror pasca-revolusi, Teheran yang dilanda perang pada tahun 1980 silam, dari situlah kejahatan misterius mulai menghantui mereka.

Film ini berlatar ketika terjadinya masa-masa konflik, antara Iran dan Iran pada tahun 1988.

Baca Juga: Jadwal Waktu Shalat untuk Wilayah Garut dan Sekitarnya, Senin 14 Maret 2022

Dikutip dari kanal YouTube Cine Crib yang diunggah pada 24 April 2020, mereka harus dihadapkan dengan kondisi yang tidak baik ketika konflik beranglangsung dan kekuatan mistis yang menyelimti rumahnya sekaligus.

Momen-momen yang dihadirkan dari film ini sangat rumit, sang ibu harus menerima semua kejadian yang membuat psikisnya tergoncang.

Seperti ketika mengetahui suaminya harus bekerja ditempat yang cukup mengerikan, hingga melihat sangat anak yang terus menerus berbicara tentang teman khayalannya.

Kejadian demi kejadian dialami oleh ibu dan anak ini, dimulai dari suara dan penampakan sosok hantu dirumah mereka.

Baca Juga: Kabar Baik! Kasus Covid-19 di Indonesia Terus Tunjukkan Penurunan, Simak Data Lengkapnya

Setelah kejadian aneh bermunculan, sekarang giliran para tetangga penghuni apartemen mereka mulai pergi satu per satu dan membuat keadaan disekitar menjadi lebih sepi dari pada biasanya.

Apa yang akan terjadi pada anak dan ibu tersebut selanjutnya? Akan kah dia memutuskan untuk meninggalkan rumahnya seperti yang lain?***

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler