Seorang Stand Up Comedian, Berikut Fakta Menarik Fajar Nugra, Sosok Wahyu dari Film KKN di Desa Penari

- 19 Mei 2022, 21:09 WIB
Seorang Stand Up Comedian, Berikut Fakta Menarik Fajar Nugra, Sosok Wahyu dari Film KKN di Desa Penari/Tangkap Layar Instagram/@fajar_nugra
Seorang Stand Up Comedian, Berikut Fakta Menarik Fajar Nugra, Sosok Wahyu dari Film KKN di Desa Penari/Tangkap Layar Instagram/@fajar_nugra /

JURNAL SOREANG - Komika yang memiliki nama lengkap Muhammad Fajar Nugraha atau yang biasa dikenal dengan Fajar Nugra adalah pria kelahiran 1995.

Muhamad Fajar Nugraha, atau lebih dikenal dengan nama Fajar Nugra, adalah salah satu komika muda dari komunitas Stand Up Indo Bogor. 

Fajar Nugraha mendapatkan peran sebagai Wahyu di film KKN di Desa Penari. 

Baca Juga: Semangat! Empat Kiper Persib Bandung Lahap Menu Latihan Khusus dari Passos

Wahyu merupakan salah satu bagian dari keenam mahasiswa yang sedang menjalankan tugas Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sebuah desa terpencil bersama kelima orang lainnya.

Kelima teman Wahyu di anggota KKN tersebut ialah Ayu (Aghniny Haque), Nur (Tissa Biani), Widya (Adinda Thomas), Bima (Achmad Megantara), dan Anton (Calvin Jeremy).

Dikutip Jurnal Soreang dari berbagai sumber, berikut fakta menarik Fajar Nugraha.

Baca Juga: Ganda Putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Lolos ke Perempat Final Thailand Open 2022

  1. Fajar Nugraha mengawali karier sebagai komika, cukup banyak prestasi yang Fajar dapatkan, yaitu Juara ketiga Street Comedy IV pada tahun 2014.
  2. Juara ketiga Liga Komunitas Stand Up bersama komunitas Stand Up Indo Bogor pada tahun 2014 dan 6 Besar Stand Up Comedy Indonesia season 6 (SUCI 6) Kompas TV, pada tahun 2016
  3. Fajar Nugra pernah terlibat dalam program The East di NET, ia berperan sebagai Tomo. Program tersebut turut serta melambungkan kepopuleran nama Fajar di industri hiburan

Baca Juga: Jadwal Waktu Sholat Wilayah Malang dan Sekitarnya, Jumat 20 Mei 2022

  1. Fajar juga sempat terlibat dalam series di Youtube milik Ridwan Remind dan Dany Beler, yang berjudul Serba Salah the Series.
  2. Sebelum berakting di KKN di Desa Penari yang akan tayang pada Maret 2020, Fajar sudah membuktikan aktingnya dalam film Terbang Menembus Langit (2018) dan Laundry Show (2019).***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x