Luar Biasa, Film KKN di Desa Penari Tembus 6 Juta Penonton, Bahkan Sampai Luar Negeri

- 17 Mei 2022, 21:53 WIB
Film KKN di Desa Penari tembus 6 juta penonton.
Film KKN di Desa Penari tembus 6 juta penonton. /Twitter/SimpleMan/

JURNAL SOREANG - Film KKN di Desa Penari merupakan film layar lebar bergenre horor yang diangkat dari sebuah cuitan seorang penulis di Twitter.

Film KKN di Desa Penari ini dirilis pada tanggal 30 April 2022 dan ditayangkan di seluruh bioskop di Indonesia.

KKN di Desa Penari menceritakan 6 orang mahasiswa yang tengah melakukan kegiatan KKN di sebuah desa terpencil di Jawa Timur.

Baca Juga: Alhamdulillah, Shalat Berjamaah di Masjid Boleh Tidak Gunakan Masker, Tapi MUI Ingatkan Hal Ini

Film KKN di Desa Penari pun sangat sukses besar dan dinobatkan sebagai film terlaris sepanjang masa karena berhasil mendapatkan jumlah penonton yang fantastis pasca rilisnya film.

Bahkan sejak dirilis, film KKN di Desa penari mampu menembus 6 juta penonton.

Hal tersebut diketahui dari unggahan instagram @KKNmovie, Senin 16 Mei 2022. Dalam akun tersebut disebutkan film KKN di Desa Penari telah ditonton lebih dari 6 juta.

Dalam keterangan unggahannya itu, KKn Movie berterima kasih atas antusiasme penonton yang telah mendukung perfilman Indonesia.

Baca Juga: INFO PERSIJA: Para Pemain Persija Jalani Tes Fisik, Ini Penilaian Maman Abdurahman

Halaman:

Editor: Ade Mamad

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x