Viral! Tindak Bos Perusahaan Nasehati Karyawan Mendapat Pujian Publik dan Komentar Positif Netizen

- 14 Oktober 2022, 18:18 WIB
Viral! Tindak Bos Perusahaan Nasehati Karyawan Mendapat Pujian Publik dan Komentar Positif Netizen
Viral! Tindak Bos Perusahaan Nasehati Karyawan Mendapat Pujian Publik dan Komentar Positif Netizen /Instagram @beritaindonesia_

JURNAL SOREANG - Sangat jarang Bos Perusahaan dapat mengerti sama karyawan-karyawannya.

Namun, berbeda dengan Bos Perusahaan yang satu ini, ia bisa mengerti karyawannya hal ini tentu menjadi impian banyak orang.

Apalagi apabila Bos Perusahaan selalu bersikap bijak serta memberikan nasihat yang berharga bagi karyawannya.

Baca Juga: Bintangi Drama Korea Yonder, Inilah Daftar 21 Drakor dari Han Ji Min, No 2 Hits Banget!

Dikutip Jurnal Soreang dari instagram @beritaindonesia_ Baru-baru ini viral unggahan videonya yang memperlihatkan seorang Bos Perusahaan memberikan nasihat kepada karyawan yang bikin salut publik.

Terlihat Bos tersebut mengumpulkan semua karyawannya kemudian membberikan nasihat. Bos memberikan beberapa nasihat yang harus didengar dan dilakukan oleh karyawannya.

Bos tersrbut mengingatkan bahwa karyawan yang ada di kantor semua keluarga harus diperlakukan dengan baik.

Baca Juga: Tayang Mulai Malam Ini! Berikut Aktor-Aktris yang Membintangi Drama Korea Yonder, Salah Satunya Han Ji Min

Apabila ada karyawan senior yang menindas karyawan baru atau anak magang akan diberikan sanksi tegas.

"Ini keluarga lo, kalau lo gak nyaman tolong lapor ke saya. Khususnya anak-anak baru nih, kalau anda dibuat gak nyaman laporin ke saya! Seniornya yang saya pecat! Senior harus dukung anak baru," tutur Bos.

Pandangan Bos menjelaskan jika karyawan yang bekerja dengannya harus menghargai sesama rekan kerja.

Baca Juga: Lesti Temui Rizky Billar di Kantor Polisi? Ternyata Ini Alasannya

Ia tidak menuntut mereka untuk bekerja hingga saling menjatuhkan satu sama lain yang hanya membuatnya kaya.

Bos tersebut menyampaikan bahwa ia tidak membutuhkan karyawan abadi di perusahaannya.

"Bukan buat bikin gue kaya, gue udah kaya. Ini terus kita mau rekrut orang kerja. Kita cari bibit-bibit supaya dia bisa kerja, supaya dia bisa usaha," tutur Bos lagi.

Baca Juga: Ada Tulus, Fabio Asher Hingga Yura Yunita, Berikut Daftar Pemenang AMI Awards 2022, Ada Idolamu?

Bos menegaskan apabila semua karyawan diharapkan kerja dengannya hanya 2 atau 3 tahun. Ia mendidik karyawannya untuk mengambil ilmu saat bekerja di sana.

"Dua tahun, tiga tahun aja kerja sama saya. Habis itu keluar! Serius saya bilang ini, jangan lama-lama. Ambil ilmu sebanyak-banyaknya kalau cukup keluar bikin usaha. Jangan jadi karyawan seumur hidup," jelas Bos lagi.

Menurut banyak informasi Bos yang memberikan nasihat karyawannya tersebut bergerak dibisnis kosmetik.***

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah