Inilah 5 Manfaat Seledri yang Bisa Buat Asam Urat dan Kolesterol Minggat, Yuk Coba Konsumsi!

- 14 September 2022, 14:03 WIB
Ilustrasi, 5 manfaat seledri yang bisa turunkan asam urat, kolesterol, hingga gula darah, begini kata dr. Fery Juliawan
Ilustrasi, 5 manfaat seledri yang bisa turunkan asam urat, kolesterol, hingga gula darah, begini kata dr. Fery Juliawan /Tangkapan layar Pixabay/jackmac34

JURNAL SOREANG - Apakah anda tahu bahwa seledri punya manfaat untuk tubuh? Anda bisa mencobanya karena mempunyai manfaat yang bagus untuk tubuh seperti menurunkan asam urat dan kolesterol.

Sayuran seledri tidak hanya bisa diolah menjadi bahan-bahan pelengkap pada menu makanan, seledri juga bisa anda olah menjadi jus.

Meskipun terdengar aneh dan khawatir rasa yang dikeluarkan tidak lezat, anda perlu mengetahui sisi manfaat dari sayuran seledri ini.

Sayuran seledri sendiri mempunyai beberapa kandungan yang baik untuk tubuh di antaranya adalah tanin, apigenin, saponin, phthalides, vitamin A, B, dan juga C.

Baca Juga: Benarkah Tahu dan Tempe Bisa Memicu Nyeri Asam Urat Kambuh? Simak Keterangan dr. Zaidul Akbar

Lalu, apa sajakah manfaat dari seledri untuk kesehatan tubuh selain menurunkan kadar asam urat dan kolesterol?

Dilansir dari kanal YouTube Dokter Fery TV, inilah penjelasan mengenai 5 manfaat seledri yang bisa membantu menurunkan asam urat dan berbagai penyakit lainnya.

1. Mengkonsumsi seledri mampu membantu menurunkan tekanan darah

Manfaat seledri yang pertama adalah dapat membantu menurunkan tekanan darah termasuk bagi para penderita hipertensi atau darah tinggi.

Baca Juga: Hati-Hati, Aktivitas Hubungan Intim Merupakan Salah Satu Penyebab Munculknya ISK? Ini Penjelasan Medisnya

Di dalam seledri, terdapat kandungan apigenin yang membantu menurunkan tekanan darah.

Dokter Fery Juliawan mengatakan hal ini terjadi karena kandungan apigenin yang ada di dalam seledri bisa mencegah terjadinya penyempitan pada pembuluh darah.

Dokter Fery melanjutkan, selain apigenin, kandungan phtalides pada seledri juga bisa melebarkan pembuluh darah.

Jadi, dengan mengkonsumsi seledri ini, bisa membantu anda menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Sperma Lebih Kuat Saat Hubungan Intim Agar Mempercepat Kehamilan, Dijamin Tokcer!

2. Mengkonsumsi seledri bisa membantu mengobati dan menurunkan asam urat

Manfaat kedua dari seledri adalah dapat membantu mengobati dan menurunkan asam urat.

Saat seseorang mengalami asam urat, penyakit ini bisa membuat penderitanya cukup terganggu dengan rasa sakit pada persendian.

Karena, biasanya ketika asam urat kambuh, rasa nyeri akan muncul pada area-area persendian tubuh.

“Seledri mempunyai fungsi untuk menghambat dan mengurangi pembentukan asam urat dalam tubuh.

Sehingga, baik sekali untuk dikonsumsi digunakan untuk mengurangi kadar asam urat dalam tubuh,” kata dr. Fery Juliawan dikutip dari kanal YouTubenya pada 14 September 2022.

Baca Juga: Ternyata Pria Melepaskan Lebih Banyak Stres Saat Hubungan Intim dari Pada Wanita, Begini Kata Praktisi Medis

3. Mengkonsumsi seledri bisa membantu menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh

Selanjutnya, manfaat ketiga dari seledri adalah membantu menurunkan kolesterol di dalam tubuh.

“Nah kandungan fitosterol di dalam seledri, mempunyai peranan yang penting yaitu mencegah terjadinya plak temen-temen atau endapan kolesterol yang menempel di dinding pembuluh darah, sehingga pembuluh darah itu menjadi menyempit,” ucap dr. Fery Juliawan.

Dengan kandungan fitosterol yang terdapat di dalam seledri, ini mampu mencegah terjadinya penumpukan plak di dalam pembuluh darah.

Sehingga, mengkonsumsi seledri bisa membantu anda menurunkan kadar kolesterol terutama bagi para penderitanya.

Baca Juga: Dosakah Suami Menolak Ajakan Istri untuk Berhubungan Intim? Begini Kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah

4. Mengkonsumsi seledri bisa mengurangi risiko kanker

Manfaat keempat dari mengkonsumsi seledri adalah menurunkan risiko anda untuk terkena kanker.

Mengapa demikian? Sayuran seledri diketahui juga mempunyai kandungan bernama flavonoid.

Sehingga, sayuran seledri dapat dikatakan mempunyai kandungan antioksidan yang mampu melawan radikal bebas.

Jadi dengan mengkonsumsi seledri, tubuh akan lebih terlindungi dari paparan radikal bebas yang bisa menyebabkan kanker.

Baca Juga: Suami Loyo Saat Hubungan Intim dengan Istri? Coba Atasi dengan 5 Obat Herbal Ini Menurut Dokter

5. Mengkonsumsi seledri bisa membantu menjaga kadar gula darah

Manfaat kelima dari seledri selain mengurangi risiko kanker dan menurunkan asam urat adalah menjaga kadar gula darah.

Kadar gula darah yang tinggi bisa menyebabkan seseorang menderita diabetes.

“Kandungan etilasetat yang terdapat di dalam seledri dapat membantu menurunkan kadar gula darah teman-teman,” ucapnya.

Sehingga, mengkonsumsi seledri mampu menjaga gula darah akan tetap terjaga atau stabil.

Baca Juga: 10 Hal yang Bisa Tingkatkan Kesuburan Pria saat Hubungan Intim, Nomor 9 Bahkan Tambah Jumlah Sperma 167 Persen

Itulah lima manfaat dari sayuran seledri untuk kesehatan tubuh salah satunya adalah menurunkan asam urat.

Untuk mengkonsumsi seledri, anda bisa mengolah sayuran ini menjadi jus. Anda juga dapat menambahkan perasan jeruk lemon atau madu untuk membuat jus menjadi segar.

Namun, meskipun jus seledri bisa memberikan manfaat yang baik untuk tubuh, cukup konsumsi sebanyak 1 hingga 2 kali sehari, jangan secara berlebihan.

Pastikan anda juga melakukan perubahan pada pola hidup yang lebih sehat agar penyakit-penyakit di tubuh seperti salah satunya asam urat bisa hilang.***

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah