Bisakah Hubungan Intim Membantu Pasangan Suami Istri yang Kesulitan Tidur? Simak Penjelasannya Secara Medis

- 28 Agustus 2022, 16:38 WIB
Bisakah Hubungan Intim Membantu Pasangan Suami Istri yang Kesulitan Tidur? Simak Penjelasannya Secara Medis./Tangkap Layar Freepik
Bisakah Hubungan Intim Membantu Pasangan Suami Istri yang Kesulitan Tidur? Simak Penjelasannya Secara Medis./Tangkap Layar Freepik /

JURNAL SOREANG -  Melakukan hubungan intim  bisa dilakukan kapan saja sesuai keinginan dan kenyamanan suami istri.

Ternyata, melakukan hubungan intim sebelum tidur bisa menjadi solusi bagi pasangan yang memiliki kesulitan tidur di malam hari.

Perasaan keintiman dan kedekatan membantu menurunkan stres, dan ketika stres menurun itu akan membuat tenang dan bisa tidur nyenyak.

Baca Juga: Bukan Cuma Setelahnya, Sebelum Hubungan Intim Wanita Juga Dianjurkan Buang Air Kecil Dulu, Ini Alasan Medisnya

"Bercinta dan bentuk keintiman fisik lainnya pada saat sebelum tidur telah terbukti dapat meningkatkan rasa kantuk, mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk tertidur, dan meningkatkan kualitas tidur secara keseluruhan," kata Shanon Makekau, MD , kepala pulmonologi dan direktur obat tidur di Kaiser Permanente. Honolulu.

Bukan hanya itu, memiliki  kualitas tidur yang baik dapat menyebabkan kehidupan seksual suami istri bisa menjadi lebih baik.

Mengapa hubungan intim baik untuk tidur? Ketika melakukan hubungan intim tubuh akan merespon hormon keintiman dan tubuh pun menjadi ngantuk.

Baca Juga: Gairah Suami Menurun Ketika Hubungan Intim? Jangan Overthinking Coba Konsumsi 6 Makanan Anti Perut Buncit Ini

“Setelah orgasme, ada pelepasan hormon yang dapat menyebabkan kantuk,” kata Peter Polos, MD, PhD. 

"Anda mungkin tahu oksitosin sebagai hormon cinta,Ini membantu untuk meningkatkan ikatan, kasih sayang, dan kesejahteraan secara keseluruhan, yang dapat menyebabkan tidur yang lebih baik." kata Dr. Makekau.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Everydayhealth.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah