3 Kebiasaan Ini Dilakukan oleh Orang Orang Bahagia, Salah Satunya Adalah Menghilangkan Rasa Dendam

3 Maret 2023, 15:36 WIB
Ilustrasi Kebiasaan Ini Dilakukan oleh Orang Bahagia /Pixabay/Lazare/

 

JURNAL SOREANG - Orang-orang ternyata memiliki kebiasaan baik yang bisa ditiru untuk bisa menjadi bahagia seperti mereka.

Kebiasaan orang bahagia tersebut terbilang sangat mudah untuk dilakukan tetapi bisa berdampak besar pada kehidupan.

Dikutip dari kanal Youtube Calon Psikolog, berikut ini adalah kebiasaan yang dilakukan oleh orang yang bahagia.

Baca Juga: Pengacara David Sebut AG Biang Kerok Kasus Penganiayaan oleh Tersangka Mario Dandy

1. Berbuat baik kepada orang lain

Ketika kita berbuat baik kepada orang lain maka akan memberikan rasa bahagia, dan ada dampak yang sangat nyata pada kebahagiaanmu.

Selain itu secara alam bawah sadar kita juga sudah menerapkan rasa berkelimpahan.

Melakukan kebaikan tidak hanya sebatas mendonasikan uang ke yayasan amal saja tetapi itu juga termasuk mengorbankan waktu dan tenagamu untuk kepentingan orang lain.

Baca Juga: Maret Super Cuan! 6 Shio Ini Mendadak Kaya Raya, Rezekinya Mengambang Pesat, Kekayaan Melambung Tinggi!

Selain dapat meningkatkan kebahagiaan, berbuat baik dapat membantu Anda untuk memperkuat hubungan sosial dan bahkan membuat Anda menjadi lebih sehat.

2. Kejarlah tujuan yang bermakna

Ketahuilah bahwa dengan menetapkan target yang ingin diraih dalam hidup Anda, maka kehidupan Anda akan menjadi lebih bermakna.

Baca Juga: WC Jongkok Warga Jaktim Tiba-tiba Meledak, Seorang Lansia Alami Luka di Kaki

Dan hal tersebut akan membuat Anda menjadi lebih semangat untuk memulai pagi Anda.

Maka mulailah dengan menetapkan tujuan pribadi untuk diri Anda sendiri dan susunlah langkah-langkah untuk mencapainya.

3. Hilangkanlah semua dendam

Memaafkan dan melupakan merupakan dua hal yang wajib kamu lakukan jika kamu ingin hidup bahagia.

Baca Juga: Pencari Kerja, Catat Ini Tips Menjawab Pertanyaan Gaji dari HRD saat Interview

Perlu diingat jika Anda menyimpan dendam di dalam hati maka hal tersebut akan menjadi bom waktu yang akan membuat tubuh Anda menjadi sakit.

Selain itu menyimpan dendam juga akan menghambat kebahagiaan bagi diri sendiri.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: YouTube Calon Psikolog

Tags

Terkini

Terpopuler