3 Hal Ini adalah Efek dari Pengidap Diabetes dan Ancaman Serius Terhadap Hubungan Intim

21 September 2022, 18:36 WIB
Foto: Ilustrasi, 3 hal ini adalah efek dari pengidap diabetes dan ancaman serius terhadap hubungan intim / pexels / /

JURNAL SOREANG - Bagi pegidap diabetes bisa memicu berbagai penyakit serius.

Pada seorang pengidap diabetes akan mengancam penyakit seperti jantung, stroke, dan penyempitan arteri.

Selain itu pengidap diabetes juga akan berdampak serius pada aktivitas hubungan intim.

Baca Juga: Ini Dia Perbedaan Kolesterol Baik dan Jahat, Begini Penjelasan dari Kacamata Medis, Penting Diketahui!

Menurut data Medical News, diabetes terjadi ketika insulin tidak bisa berfungsi dengan baik, sehingga memicu lonjakan gula darah.

Seiring waktu, kondisi ini juga bisa memicu komplikasi seperti kerusakan saraf dan masalah kardiovaskular, yang keduanya berimplikasi pada kesehatan dan aktivitas bercinta.

Pada istri, diabetes bisa memengaruhi kemampuan untuk mengalami gairah bercinta.

Baca Juga: Gak Semua Karbohidrat Bikin Perut Buncit dan Gemuk, Coba 5 Jenis Makanan Mengenyangkan Ini, BB Tetap Aman!

Pada istri penderita diabetes mudah mengalami infeksi, seperti sariawan, sistitis, dan infeksi saluran kemih.

Semua ini dapat memengaruhi kemampuan untuk melakukan atau menikmati hubungan intim.

Pada kalangan pria, diabetes sering memicu penurunan kadar testosteron yang dapat memengaruhi gairah bercinta.

Baca Juga: Kenali Penyebab Penyakit Vertigo Sehingga Pengidapnya Merasa Pusing Luar Biasa

Diabetes bisa merusak pembuluh darah, yang memengaruhi aliran darah ke Mr P.

1. Libido rendah

Penderita diabetes biasanya akan memiliki libido atau keinginan untuk berhubungan seks yang turun jauh.

Kadar glukosa tinggi dalam tubuh menyebabkan penurunan yang cukup besar dalam dorongan seksual seseorang.

Baca Juga: 5 Kerajaan atau Kesultanan yang Masih Ada di Asia, Salah Satunya Brunei Darussalam, Ini Dia Lengkapnya

2. Ejakulasi dini

Pasien diabetes juga dapat mengalami ejakulasi dini karena kadar trigliserida tinggi di dalam tubuh.

3. Disfungsi ereksi

Kasus-kasus kronis dari diabetes juga dapat menyebabkan masalah saraf dalam tubuh.

Baca Juga: 5 Kerajaan atau Kesultanan yang Masih Ada di Asia, Salah Satunya Brunei Darussalam, Ini Dia Lengkapnya

Hal ini menyebabkan tidak dapat ereksi dengan baik, karena adanya gangguan pada saraf dalam tubuh.

Namun, sebenarnya pasien diabetes masih bisa melakukan hubungan seksual.

Asalkan ia bisa mengendalikan penyakitnya dengan baik dan mengontrol kadar gula darah dan menjaga makanan berlemak, mengandung tinggi gula, serta cukup melakukan olah raga.***

Editor: Ade Mamad

Sumber: medicalnewstoday.com

Tags

Terkini

Terpopuler