Simak! Benarkah Mengkonsumsi Buah Plum Bisa Melangsingkan Badan? Ini Faktanya

18 Agustus 2022, 15:01 WIB
Simak! Benarkah Mengkonsumsi Buah Plum Bisa Melangsingkan Badan? Ini Faktanya /Unsplash

JURNAL SOREANG - Plum atau prem secara umum memang menyehatkan. Namun, apakah buah ungu asam ini benar-benar efektif untuk menurunkan kelebihan berat badan?

Buah plum secara umum aman untuk dikonsumsi karena mengandung lebih dari 15 vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh.

Selain itu, satu buah prem menyediakan seporsi kecil vitamin B, fosfor, dan magnesium.

Baca Juga: Dor! Melawan Saat Ditangkap, Polisi Tembak Kaki Pelaku Pembacokan di Majalaya Bandung

Plum juga diperkaya oleh jenis gula unik bernama sorbitol yang dapat merangsang kerja sistem pencernaan tubuh.

Benarkah makan plum bisa menurunkan berat badan?

Plum diklaim sebagai buah camilan yang bagus untuk diet karena minim kalori.

Satu buah plum segar seberat 100 gram kira-kira mengandung 30-45 kalori.

Baca Juga: Istimewa! Peluncuran Lambang Resmi Piala Dunia FIFA U-20 2023 Bertepatan dengan Hari Kemerdekaan RI ke-77

Buah plum juga termasuk makanan tinggi serat yang dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi asupan kalori tambahan yang tidak perlu.

Plum kering bahkan mengandung kadar serat yang lebih tinggi lagi, yaitu 7 gram serat per 100 gram berat buah.

Selain itu, plum memiliki indeks angka glikemik yang rendah. Artinya, meski rasa plum manis, buah ungu tua ini tidak akan menaikkan kadar gula darah Anda langsung drastis.

Baca Juga: Kang Tae Oh Nomor 1, Disusul Park Eun Bin, Inilah 10 Aktor dan Aktris Drama Korea Paling Populer Minggu Ini

Mencegah naiknya kadar gula secara tiba-tiba dapat menjaga selera makan Anda sehingga tidak makan berlebihan.

Anggapan buah plum baik sebagai makanan diet turut datang dari kandungan gula sorbitolnya.

Sorbitol bersifat laksatif, alias pencahar, yang mampu membantu tubuh lebih cepat menguras kelebihan berat air lewat rutinitas BAB yang lebih lancar.

Baca Juga: Seru Banget! Persib Bandung Gelar Lomba Agustusan

Itulah penjelasan mengenai bahwa buah plum bisa menurunkan berat badan!***

Editor: Raden Salma Widyadhana

Sumber: Hallo Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler