Mantul, Pergunu Latih Guru Honorer Jadi Penjahit agar Kesejahteraan Naik, Diklat Pakai Dana Pribadi

- 23 Juni 2021, 16:30 WIB
Kondisi kesejahteraan guru honorer yang minim pendapatannyabberupaya dibantu dengan ikut pelatihan menjahit dengan dana dan fasilitas pribadi milik Ketua Pergunu Kota Bandung di daerah Cibiru.
Kondisi kesejahteraan guru honorer yang minim pendapatannyabberupaya dibantu dengan ikut pelatihan menjahit dengan dana dan fasilitas pribadi milik Ketua Pergunu Kota Bandung di daerah Cibiru. /PERGUNU KOTA BANDUNG/

 Selain itu, Enjang juga terbantu dengan adanya program  BPUM (Bantuan  Pelaku Usaha Mikro) dari pemerintah sebesar Rp1,2 juta.

"Sedangkan mesin jahit untuk pelatihan  didapat dari membeli dana saya dan istri dan dua mesin jahit dari bantuan  Kementrian Koperasi dan UKM," ujarnya.

Baca Juga: Kegiatan Pijar Terangi Jalan Menuju Bandung Agamis, Mang Oded: Insya Allah Meraih Kesejahteraan Dunia Akhira

Saat ini jumlah peserta pelatihan menjahit  sebanyak 20  orang  guru honorer dan ibu-ibu  jemaah pengajian.

"Untuk lokasi pelatihan di  Kp.Jati RT 05/06 No.60 Kelurahan Pasirbiru Kecamatan Cibiru, Kota Bandung. Silakan bagi para guru honorer yang ingin menambah ketrampilan dan kesejahteraannya bisa ikut pelatihan menjahit gratis ini," ujarnya.

Enjang menambahkan, saat para peserta sedang dilatih   membuat  seprei dan sarung kasur, sarung bantal, dan cindera mata.

Baca Juga: IRMA Jabar Terima Penghargaan YouTube, Dakwah Digital IRMA Patahkan Mitos

"Hal yang kami perlukan adalah bantuan dan perhatian dari pemerintah baik Pemkot Bandung, Pemprov Jabar maupun pusat agar kami bisa menerima lebih banyak lagi peserta pelatihan menjahit ini. Tentu saja harus didukung dengan tambahan penyediaan mesin jahit maupun pembelian bahan praktik maupun sekadar memberikan uang lelah kepada para pelatih," katanya.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x