Antisipasi Potensi Ancaman Bencana Alam, BPBD Kabupaten Bandung Berikan Edukasi dan Pelatihan Bagi Masyarakat

- 5 Januari 2024, 19:54 WIB
Petugas BPBD Kabupaten Bandung saat melaksanakan pelatihan pemasangan tenda sebagai simulasi penanggulangan bencana alam.
Petugas BPBD Kabupaten Bandung saat melaksanakan pelatihan pemasangan tenda sebagai simulasi penanggulangan bencana alam. /Rustandi/Jurnal Soreang

"Tak hanya itu ada peta sebaran titik gempa bumi yang pernah terjadi di Indonesia sepanjang tahun 2022," katanya.

Sampai saat ini, kata Uka Suska, BMKG sebagai instansi pemerintah yang mengawasi kejadian gempa bumi di Indonesia menginformasikan kepada masyarakat bahwa gempa bumi tektonik belum dapat diprediksi waktu kejadiannya, baik hari, tanggal, jam, menit hingga detik.

"Namun, peneliti Indonesia telah mengembangkan teknologi Sistem Peringatan Dini Gempa Bumi berbasis aplikasi oleh BMKG yang bernama Indonesia Earthquake Early Warning System' (InaEEWS). Sistem ini akan memberikan informasi lebih dini sebelum gempa kuat melanda suatu kawasan," akunya.

Baca Juga: Info Harga Resmi Iphone 15 di awal tahun 2024 Harganya Sudah Turun?

Uka Suska menambahkan, BPBD memberikan edukasi jenis-jenis gempa bumi, yakni gempa bumi vulkanik, gempa bumi tektonik, gempa bumi runtuhan dan gempa bumi buatan.

"Gempa bumi vulkanik merupakan jenis gempa bumi yang biasanya disebabkan karena letusan gunung api. Gempa bumi tektonik adalah gempa bumi yang disebabkan adanya pergeseran lempeng tektonik karena adanya arus konveksi yang terjadi dalam bumi. Gempa bumi runtuhan merupakan gempa bumi yang terjadi karena adanya runtuhan dari tanah atau bebatuan," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah