Jelang Pemilu 2024 Banyak Masyarakat Belum Memahami, Jamparing Institut: Penyampaian Informasi Harus Maksimal

- 8 Desember 2023, 10:06 WIB
Dadang Risdal Aziz ketua jamparing institut pemerhati kebijakan pemerintah saat ditemui di ruang kerjanya yang sedang malakukan kajian isu atas dugaan terjadinya tindakan korupsi di Kabupaten Bandung.
Dadang Risdal Aziz ketua jamparing institut pemerhati kebijakan pemerintah saat ditemui di ruang kerjanya yang sedang malakukan kajian isu atas dugaan terjadinya tindakan korupsi di Kabupaten Bandung. /Rustandi/Jurnal soreang

Selain memberikan sosialisasi kepada masyarakat melalui elemen kelompok masyarakat maupun komunitas, KPU juga harus mencari metode sosialisasi lainya yang bisa menyentuh lebih banyak masyarakat.

"Ya, bisa saja melalui pagelaran-pagelaran seni di berbagai tempat, memaksimalkan platform media sosial, media cetak dan online, media elektronik," harapnya.

Bahkan, tambah Risdal, KPU juga harus lebih banyak memberikan sosialisasi kepada pemilih pemula usia SMA/SMK dan Mahasiswa.

Baca Juga: Ibu-ibu Harus Tau! Ini 8 Daerah Penghasil Cabai Keriting Terbanyak di Kabupaten Bandung, Kecamatan Ini Rajanya

"Ini kan bisa dilakukan dengan mengadakan kunjungan sosialisasi ke banyak sekolah dan kampus. Karena, pemilih pemula tentu belum tahu bagaimana mekanismenya memilih nanti," katanya.

Hal tersebut sangat perlu dilakukan KPU, meski konsekuensinya akan terbentur dengan membengkaknya biaya sosialisasi. Tapi, akan seimbang dengan hasil yang diinginkan.

"Pasti, anggaran sosialisasi akan membengkak. Ya, KPU juga selain bisa meminta tambahan dana hibah ke pemkab, atau berkolaborasi dengan OPD seperti Diskominfo misalnya yang memang mempunyai anggaran sosialisasi kegiatan- kegiatan kepemerintahan," tegasnya.

Lebih lanjut Risdal mengatakan, ada hal yang tak kalah penting, KPU bisa lebih banyak memanfaatkan banyaknya media baik cetak dan online untuk secara kontinyu dan berkala memuat informasi terkait kepemiluan.

Baca Juga: 11 Daerah Penghasil Kentang Terbanyak di Kabupaten Bandung, Kecamatan P Hampir Tembus 500 Ribu Kuintal

"Ya haruslah, maksimalisasi potensi media, baik cetak/online dan elektronik sebagai penyampai informasi terbaru terkait proses tahapan penyelenggaraan pemilu," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x