Persiapkan Ibadah Haji 2024, Begini yang Dilakukan PC Persis Ciparay, Kabupaten Bandung, di Pangalengan

- 24 September 2023, 20:13 WIB
Pimpinan Cabang Persatuan Islam (PC. Persis) Ciparay, Kabupaten Bandung, menggelar latihan manasik haji di Sekolah Alam SMP Prima Cendekia Islami (SMP PCI) di Warnasari Pangalengan.
Pimpinan Cabang Persatuan Islam (PC. Persis) Ciparay, Kabupaten Bandung, menggelar latihan manasik haji di Sekolah Alam SMP Prima Cendekia Islami (SMP PCI) di Warnasari Pangalengan. /Istimewa /

JURNAL SOREANG - Pimpinan Cabang Persatuan Islam (PC Persis) Ciparay, Kabupaten Bandung, menggelar latihan manasik haji di Sekolah Alam SMP Prima Cendekia Islami (SMP PCI) di Warnasari Pangalengan.

Diikuti oleh lebih dari 200 jamaah, latihan manasik haji yang dipimpin oleh Ustad Drs. H. Aan Iskandar, dari PT. Karya Imtaq Persis ini, berlangsung serius dan khidmat.

Ketua PC. Persis Ciparay, Ustad Asludin, S.Pd., mengatakan bahwa agenda latihan manasik haji ini merupakan bagian dari agenda Bidang Garapan Haji dan Umrah PC. Persis Ciparay.

 

Latihan manasik haji dimaksudkan selain membekali para calon jamaah haji dan umrah terkait pemahaman tata cara pelaksanaan ibadah yang sesuai tuntunan Al-Qur'an dan Sunnah ketika di tanah suci, juga memberikan perluasan wawasan bagi seluruh anggota dan simpatisan Persis di PC. Ciparay.

Ketua Bidang Garapan Haji Dan Umrah, Pimpinan Daerah Kabupaten Bandung, H. Jejen yang turut memberikan materi dan arahan pada acara itu mengemukakan, bahwa tata cara manasik haji, sebagai bagian dari praktik ibadah haji perlu dipahami oleh setiap kaum muslimin.

Di jamiyyah Persis, kegiatan manasik haji sendiri memang selalu dilakukan setiap sebelum pemberangkatan haji. Manasik haji merupakan bekal jemaah haji dalam melaksanakan ibadah di Tanah Suci.

Baca Juga: Siap-siap! DPR Akan Percepat Pembahasan Biaya Haji Tahun 2024, Ace Hasan: November ini Sudah Terbentuk Panitia

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x