Seleksi POPDA Kabupaten Bandung, 150 Atlet Pengcab Karate Diturunkan, Ini Harapannya

- 26 Mei 2023, 12:13 WIB
Pengurus Komisi Karate BAPOPSI dan pengurus Binpres KONI Kabupaten Bandung, Indra Gunawan (tengah) saat memberikan keterangan
Pengurus Komisi Karate BAPOPSI dan pengurus Binpres KONI Kabupaten Bandung, Indra Gunawan (tengah) saat memberikan keterangan /Jurnal Soreang /Dok. FORKI

Indra yang juga merupakan penanggung jawab seleksi tim POPDA Kabupaten Bandung ini menambahkan, seleksi diikuti 150 atlet binaan Pengurus cabang (Pengcab) Karate Kabupaten Bandung.

"Seleksi tim POPDA ini lebih dominan diikuti para atlet pelajar, dan ini kali pertama seleksi dari cabang olahraga karate digelar," ujarnya.

Indra mengakui, di tahun-tahun sebelumnya, perekrutan atlet POPDA, khususnya karate, tidak pernah transparan dan sering tanpa sadar menjadi polemik di lingkungan internal karate itu sendiri.

Baca Juga: Fan Concert Song Ji Hyo x Glutanex, Ini Syarat Redeem Acces

Oleh karena itu, sambungnya, Ketua BAPOPSI, Dudu Durohimat mengamanatkan bahwa seleksi ini merupakan bagian dari ajang persiapan Kabupaten Bandung dalam menghadapi POPDAJabar 2023 di Kota Bandung.

Selain itu, seleksi ini merupakan sebuah implementasi dari harapan Bupati Bandung selaku pimpinan daerah dalam meningkatkan SDM dan prestasi generasi muda Kabupaten Bandung melalui olahraga.

Lebih jauh Indra menyampaikan, semua rangkaian yang digelar Komisi Karate BAPOPSI tidak terlepas dari bagian persiapan Pengcab Karate (FORKI) dalam mempersiapkan para atlet yang bakal diturunkan pada POPDA Jawa Barat 2023 mendatang.

Baca Juga: KEREN! 2 Tunggal Indonesia Lolos ke Semifinal Malaysia Masters 2023, Berikut Perinciannya

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x