Patut Ditiru! Viral Anggota Polsek Bereskan Sampah Berserakan di Alun-Alun Ciparay Kabupaten Bandung

- 11 Juni 2022, 21:49 WIB
Anggota kepolisian Aiptu Asep Arifin saat membereskan sampah yang berserakan di alun-alun Ciparay, Kabupaten Bandung, Sabtu 11 Juni 2022
Anggota kepolisian Aiptu Asep Arifin saat membereskan sampah yang berserakan di alun-alun Ciparay, Kabupaten Bandung, Sabtu 11 Juni 2022 /Jurnal Soreang /Yusup Supriatna

JURNAL SOREANG - Sebuah video viral di media sosial (medsos) memperlihatkan seorang anggota polisi sedang memungut dan membersihkan sampah yang berserakan.

Diketahui, sampah yang berserakan tersebut berada di Alun-Alun Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 11 Juni 2022.

Baca Juga: Tes IQ: Anda Jago Matematika? Coba Selesaikan Persamaan Tersebut Dengan Cepat dan Tepat

Dalam video viral itu, seorang anggota dari Polsek Ciparay Polresta Bandung dengan mengenakan seragam lengkap tidak sungkan memungut dan membersihkan sampah yang berada di pojok Alun-Alun Ciparay.

Satu persatu, sampah yang berserakan di area tersebut diambil dan kemudian dimasukkan ke dalam sebuah karung.

Anggota tersebut bernama Asep Arifin yang berpangkat Aiptu dan menjabat sebagai Babinkamtibmas Polsek Ciparay Polresta Bandung.

Baca Juga: Minggu Kode Redeem Free Fire atau FF 12 Juni 2022, Berikut Cara Mengklaim dan Kode Alternatifnya

Saat ditemui Jurnal Soreang, Asep Arifin mengatakan, kegiatan bersih-bersih ini dilakukan secara spontanitas saja.

"Tadi habis patroli ke Alun-Alun, melihat sampah berserakan. Spontanitas saja diambil dan dikumpulkan yang selanjutnya dimasukkan dalam karung," ungkap Asep dalam keterangannya, Sabtu 11 Juni 2022.

Disampaikan Asep, menjaga lingkungan bersih merupakan tugas bersama dan berawal dari kita sendiri.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah