Warga Desa Pakutandang Ciparay Kab. Bandung Keluhkan Belum Dilakukan Disinfektan

- 19 Juni 2021, 19:20 WIB
Disinfektasi yang dilakukan petugas BAZNAS Kabupaten Bandung di NI Al Hakim, Cangkuang, Kabupaten Bandung. Warga zona merah di Kecamatan Ciparay meminta adanya penyemprotan disinfektan.
Disinfektasi yang dilakukan petugas BAZNAS Kabupaten Bandung di NI Al Hakim, Cangkuang, Kabupaten Bandung. Warga zona merah di Kecamatan Ciparay meminta adanya penyemprotan disinfektan. /BAZNAS Kabupaten Bandung/

Hal senada disampaikan warga lainnya yakni Aldi Warga Andir. Saat ini, ia sedang melakukan isolasi mandiri (isoman) dikarenakan terpapar positif Covid-19.

"Beberapa waktu lalu, saya positif Covid-19 dan langsung dilakukan perawatan di rumah sakit dan selanjutnya Isolasi mandiri di rumah. Alhamdulilah saat ini kondisinya mulai membaik," papar Aldi.

Terpapar Positif kata Aldi, sudah disampaikan kepada pihak RT setempat. Bahkan dari Puskesmas Pakutandang hanya menelepon dan tidak ada ke rumah.

"Hampir satu bulan lamanya, saya menutup usahanya. Belum menerima bantuan apapun selama menjalani isoman," terang Aldi.

Baca Juga: Tiga Varian Virus Baru Teridentifikasi di Jakarta, Dinkes: Ada Varian Alpha, Varian Beta dan Varian Delta

Guna mencegah dan memutus mata rantai wabah Covid-19, pihaknya menginginkan penyemprotan di kediamannya.

"Sampai saat ini, belum ada petugas melakukan penyemprotan terhadap kediamannya. Saya harap, petugas secepatnya melakukan penyemprotan," imbuh Aldi. ***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah