Bersama Wakilnya Sahrul Gunawan, Bupati Bandung Dadang Supriatna Berjanji Kedepankan Kepentingan Publik

- 26 April 2021, 19:36 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna didampingi Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan
Bupati Bandung Dadang Supriatna didampingi Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan /Rustandi/Jurnal Soreang

Baca Juga: Jarang Diketahui! Kemenag Sediakan Bantuan Dana Pembangunan atau Rehab Masjid, Berikut 10 Syaratnya

Momen pelantikan, ia tafsirkan sebagai penyerahan tugas dari negara, untuk mewujudkan cita-cita kebangsaan. Sebuah momentum awal perjuangan, sebagai upaya menghadirkan kemakmuran dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Bandung.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat. Ini adalah perjuangan para relawan dan pendukung yang dengan penuh keikhklasan, mewakafkan waktu, pikiran, tenaga dan harta. Akhirnya perjuangan membuahkan hasil, yaitu kemenangan untuk kita semua,” kata Dadang.

Menurut pria yang akrab disapa Kang DS itu, harapan besar masyarakat akan lahirnya perubahan, merupakan tantangan berat penuh dinamika yang harus diwujudkan bersama-sama. Diperlukan persatuan dan kolaborasi dari seluruh elemen masyarakat, namun ia meyakini bahwa perubahan akan dapat dihadirkan demi kebaikan bagi masyarakat.

Baca Juga: Simak! Kajian Islam Terkait Rasa Kantuk dan Menguap Akibat Kekenyangan, Berteman dengan Setan?

“Terlebih, momentum pelantikan ini dilaksanakan pada bulan Ramadan. Bulan yang bagi umat muslim, adalah bulan yang penuh ampunan dan keberkahan. Juga dikenal dengan istilah ‘syahrul khoir’ dan ‘syahrul muwasat, bulan pertolongan dan kebaikan. Semoga spirit Ramadan, menjadi ruh yang mewarnai pembangunan Kabupaten Bandung ke depan,” tutur Kang DS.***

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah