Kantongi Identitas Pelaku Pengeroyokan Pemuda di Bandung, Polisi: Para pelaku Dalam Lidik dan Pengejaran

- 8 Maret 2021, 21:01 WIB
Ilustrasi pengeroyokan.
Ilustrasi pengeroyokan. /PRFM

JURNAL SOREANG - Para pelaku pengeroyokan yang viral di media sosial (medsos) mulai terungkap dan menemui titik terang oleh jajaran Polsek Pameungpeuk Polresta Bandung.

Saat ini petugas Satreskrim Polsek Pameungpeuk dan Polresta Bandung sedang melakukan pengejaran para pelaku pengeroyokan yang terjadi di Desa Lebak Wangi, kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung.

"Identitas para pelaku sudah dikantongi, kini dalam lidik dan pengejaran para pelaku yang melakukan aksi tindakan pidana pengeroyokan," ungkap Kapolsek Pameungpeuk AKP Ivan Taufiq melalui PS Kasi Humas Polsek Pameungpeuk Bripka Shandi Rona dalam keterangan tertulisnya yang diterima Jurnal Soreang. Senin 8 Maret 2021.

Baca Juga: VIRAL! Asyik Main Gitar, Sejumlah Pemuda di Bandung Ini Tiba-tiba DiKeroyok Sekelompok Orang Tak Dikenal

Shandi menuturkan, setelah mendapatkan adanya informasi adanya pengeroyokan tersebut, petugas langsung bergerak cepat melakukan penyelidikan, melakukan pemeriksaan CCTV dan meminta keterangan dari saksi.

"Hasil penyelidikan dan keterangan saksi, petugas sudah mengantongi identitas pelaku dan langsung melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku," jelasnya.

Hasil lidik dan pengejaran para pelaku pengeroyokan, sudah ada yang mengarah ke tersangka.

Baca Juga: Gelar Audiensi dengan Dekopinda, Wakil Bupati Sumedang: Tolong Bantu Hidupkan Lagi Koperasi

Terkait motif dari para pelaku pengeroyokan tambah Shandi, masih dalam pendalaman petugas.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah