Paslon Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) pun Klaim Kemenangan dengan Raihan Suara 53 persen

- 9 Desember 2020, 19:08 WIB
Tim Pemenangan Paslon Nomor urut 1 Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) memberikan keterangan pers terkait klaim kemenangan di Pilkada Kabupaten Bandung, Rabu 9 Desember 2020
Tim Pemenangan Paslon Nomor urut 1 Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) memberikan keterangan pers terkait klaim kemenangan di Pilkada Kabupaten Bandung, Rabu 9 Desember 2020 /Handri /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Meskipun quick count LSI Denny JA dan real count sementara KPU menunjukan kemenangan telak untuk paslon no urut 3, kubu paslon nomor urut 1 Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) tetap optimistis dan mengklaim kemenangan dengan raihan 53 persen suara di Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Penanggung Jawab Pemenangan paslon NU Sugianto mengatakan, pihaknya pun melakukan penghitungan berdasarkan formulir C1 yang dikumpulkan oleh para saksi di TPS.

"Hasil real count, kami mendapatkan data kemenangan dengan raihan suara 53 persen," kata Sugianto di Soreang, Rabu 9 Desember 2020 sore.

Baca Juga: Tak Hanya Di Quick Count, Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan (Bedas) Juga Unggul di Real Count KPU

Menurut Sugianto, data tersebut diperoleh dalam posisi suara yang sudah masuk sampai 54 persen.

Hingga saat ini, Sugianto melansir bahwa pihaknya pun masih terus melakukan pendalaman terhadap data tersebut, sehingga kekurangan yang ada bisa segera tertutupi dan data 100 persen bisa segera didapatkan.

Terkait kubu paslon nomor urut 3 Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan (Bedas) yang juga mengklaim kemenangan, Sugianto menilai itu hal yang wajar.

Baca Juga: Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna, Tidak Ada Lawan Melainkan Sebagai Teman

"Klaim kemenangan karena tentu memiliki basis data masing-masing yang didapatkan. Kia pun sama memiliki basis data, sehingga dalam posisi unggul. Nanti buktikan saja di perhitungan KPU," tutur Sugianto.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x