Indonesia dan Nanyang Technological University Singapura Lakukan Riset Bersama, Apa Saja Risetnya?

- 16 November 2023, 20:27 WIB
Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek) bekerja sama dengan Nanyang Technological University (NTU) Singapura meluncurkan program kolaborasi riset yang berfokus pada isu perubahan iklim dan pembangunan berkelanjutan.
Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek) bekerja sama dengan Nanyang Technological University (NTU) Singapura meluncurkan program kolaborasi riset yang berfokus pada isu perubahan iklim dan pembangunan berkelanjutan. /Kemendikbudristek /

JURNAL SOREANG- Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek) bekerja sama dengan Nanyang Technological University (NTU) Singapura meluncurkan program kolaborasi riset yang berfokus pada isu perubahan iklim dan pembangunan berkelanjutan.

Program yang disponsori oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan itu diberi nama Indonesia NTU Singapore Institute of Research for Sustainability and Innovation (INSPIRASI).

Peluncuran kolaborasi riset selama lima tahun ini ditandai dengan penandatangan kontrak kerja sama antara Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi dengan NTU Singapura, serta Direktorat Kelembagaan dengan Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

 

Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan bahwa peluncuran ini merupakan momentum penting bagi Indonesia dan Singapura yang telah berkomitmen untuk berkolaborasi dalam mengembangkan ekosistem riset, khususnya di bidang-bidang strategis seperti perubahan iklim dan pembangunan berkelanjutan.

“Kolaborasi yang kita lakukan dalam program INSPIRASI dalam lima tahun ke depan saya harap bukan hanya sekedar inisiatif riset, tapi merupakan upaya untuk mengakselerasi kualitas pendidikan, mendorong lahirnya lebih banyak inovasi, dan memberikan dampak besar bagi masyarakat. Selain itu, saya meyakini bahwa hasil yang kita peroleh dari program INSPIRASI akan mendorong rekognisi global untuk kampus-kampus di Indonesia,” ujar Nadiem saat Peluncuran Program INSPIRASI di Jakarta, Selasa (14/11).

Menteri Pendidikan Singapura, Chan Chun Sing, juga menyampaikan dukungan kuatnya terhadap peluncuran INSPIRASI yang menandai langkah penting bagi kerja sama bilateral kedua negara perihal perubahan iklim, dan merefleksikan pentingnya kerja sama dalam melakukan inovasi dan mempercepat transisi energi hijau melalui kolaborasi lintas institusi.

Baca Juga: Pemerintah Berikan Penghargaan Kampung Iklim kepada Pemprov Jabar, Ini Daftar Provinsi Lain yang Menerimanya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x