Tingkatkan Kualitas Dosen Vokasi, Ditjen Pendidikan Vokasi Lakukan Hal Ini

- 22 April 2023, 09:23 WIB
Guna meningkatkan kompetensi dosen perguruan tinggi vokasi (PTV), Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) melalui Direktorat Kelembagaan dan Sumber Daya Pendidikan Tinggi Vokasi menyelenggarakan Program Non-Degree
Guna meningkatkan kompetensi dosen perguruan tinggi vokasi (PTV), Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) melalui Direktorat Kelembagaan dan Sumber Daya Pendidikan Tinggi Vokasi menyelenggarakan Program Non-Degree /Kemendikbud ristek/

JURNAL SOREANG- Kompetensi dosen berperan penting dalam membangun ekosistem pendidikan yang baik.

Guna meningkatkan kompetensi dosen perguruan tinggi vokasi (PTV), Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) melalui Direktorat Kelembagaan dan Sumber Daya Pendidikan Tinggi Vokasi menyelenggarakan Program Non-Degree

Peningkatan Kompetensi Dosen Vokasi 2023 dengan target tahun inin mencapai 784 orang untuk dosen perguruan tinggi vokasi.

Program tersebut merupakan realisasi kerja sama antara Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), Kementerian Keuangan.

 Program ini sekaligus sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam membangun SDM Indonesia yang unggul, berbudaya, dan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.

Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Kiki Yuliati, menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi, wawasan, dan pengetahuan dosen terkait perkembangan dan dinamika industri dalam wadah ekosistem dan tata kelola perguruan tinggi vokasi.

“Kami berharap pelaksanaan program sertifikasi ini dapat benar-benar meningkatkan kualitas pembelajaran di pendidikan tinggi vokasi supaya bisa meningkatkan kemampuan lulusan dalam memasuki pasar kerja, berwirausaha, dan melanjutkan studi,” kata Dirjen Kiki saat Sosialisasi Program Non-Degree Peningkatan Kompetensi Dosen Vokasi 2023 di Jakarta, Kamis 13 April 2023.

Baca Juga: Kemendikbudristek Ajak Mahasiswa Vokasi Belajar Di Luar Pulau Selama Satu Semester, Begini Caranya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbud Ristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x