Delapan Perguruan Tinggi Terbaik di Australia Bergabung dalam Program IISMA, Ini Daftarnya

- 6 Maret 2023, 06:19 WIB
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan The Australian Trade and Investment Commission (Austrade) menyelenggarakan acara selebrasi di Kedutaan Besar Persemakmuran Australia baru-baru ini.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bekerja sama dengan The Australian Trade and Investment Commission (Austrade) menyelenggarakan acara selebrasi di Kedutaan Besar Persemakmuran Australia baru-baru ini. /Kemendikbud ristek

Sementara itu, antusiasme dan popularitas Program IISMA di kalangan mahasiswa, perguruan tinggi, orang tua mahasiswa, hingga perguruan tinggi luar negeri hingga kini terus meningkat. Animo dan popularitas yang terus meningkat tersebut didongkrak dengan banyaknya manfaat yang ditawarkan kepada para pihak yang ikut terlibat.Hal tersebut juga diamini oleh Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek, Sri Gunani Partiwi.

"Kemendikbudristek menyambut baik dengan bergabungnya kelompok institusi pendidikan terbaik Australia Go8 dalam program IISMA 2023. Keikutsertaan dan penerimaan Go8 terhadap Program IISMA membuktikan bahwa program ini memiliki posisi strategis dalam kemitraan antara berbagai perguruan tinggi terbaik dari kedua negara,” terangnya.

 

Tidak berbeda jauh dengan antusiasme yang dirasakan oleh Pemerintah Indonesia, pihak Pemerintah Australia pun juga menyambut baik pelaksanaan Program IISMA yang sudah berhasil mengirimkan ribuan mahasiswa Indonesia untuk belajar di berbagai perguruan tinggi terbaik di seluruh dunia.

Pemerintah Australia juga terus mengajak para calon peserta Program IISMA 2023 untuk memilih berbagai perguruan tinggi yang ada di negara mereka sebagai tujuan.

Melalui kerja sama ini, Pemerintah Australia juga berharap para calon peserta Program IISMA 2023 dapat memperkaya diri mereka dengan pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan praktis untuk membantu mahasiswa Indonesia mampu memenuhi kebutuhan tenaga kerja saat ini.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial  Google News Jurnal Soreang ,  FB Page Jurnal Soreang,  YouTube Jurnal Soreang ,  Instagram @jurnal.soreang  dan  TikTok @jurnalsoreang

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x