Wisata Sumbar Ini Seperti di Film Jurassic Park, Pulau Pasumpahan Ini Suguhkan Pemandangan Eksotis

- 14 Juli 2023, 17:36 WIB
Ilustrasi wisata Pulau Pasumpahan
Ilustrasi wisata Pulau Pasumpahan /Tangkapan layar Youtube Kaba Rantau Official

 

JURNAL SOREANG – Pulau Pasumpahan merupakan salah satu gugusan pulau yang berada di kota Padang. Pulau ini terletak di perairan Bungus Teluk Kabung dengan luas 5 hektar. Pulau ini termasuk kurang populer akan tetapi sekarang diminati wisatawan. Dengan ciri khas pasir putih yang halus dan air laut yang jernih menampilkan pemandangan eksotis. Untuk menuju pulau tersebut, kalian bisa menempuhnya melalui dua spot yaitu Sungai Pisang dan Bungus Teluk Kabung.

Dari pusat kota ke Teluk Bungus hanya dijangkau 18,6 kilometer. Sedangkan, apabila dari Sungai Pisang lumayan jauh yaitu 32,9 kilometer. Namun, jika bertolak dari Sungai Pisang penyeberangannya lebih cepat daripada Bungus Teluk. Karena jarak dermaga Sungai Pisang lebih dekat daripada Bungus Teluk. Fasilitas yang ada di Pulau Pasumpahan tergolong lengkap.

Muali dari warung kecil dengan harganya terjangkau bahkan penginapan yang hendak bermalam. Pulau Pasumpahan ini dulunya tergolong pulau tidak berpenghuni. Namun, seiring waktu berjalan potensi di pulau ini bisa dijadikan peluang bagi masyarakat. Penambahan penginapan ini semakin signifikan dari tahun ke tahun yang sebelumnya hampir tidak ada penginapan. Walaupun ada penginapan, wisatawan juga bisa mebangun tenda untuk merasakan suasana pantai dengan deburan ombak yang tenang.

Baca Juga: Penyanyi Cilik Era 1990 an Ini Akhirnya Menikah Secara Diam diam, Apa Pertimbangannya?

Apabila tidak membawa tenda, pulau ini juga suguhkan fasilitas sewa tenda yang sudah dikelola dengan harga terjangkau. Berbicara mengapa suasana nya seperti Jurassic park, teringat closing yang menampilkan burung raksasa atau thunderbird terbang di atas pulau yang indah. Pulau Pasumpahan memiliki dua versi cerita yang dijadikan cerita rakyat. Dimulai dari versi pertama, pulau ini pernah menjadi lokasi tempat sumpahnya ibu Malin Kundang saat mengutuk anaknya menjadi batu. Lalu, versi kedua tidak jauh berbeda dengan kisah Malin Kundang dan Ibunya yang berbeda nama tokoh tetapi belum dapat dipastikan.

Jernihnya air di pulau ini serta kelestarian lingkungannya membuat aktivitas snorkeling menjadi momen terindah. Karena di momen tersebut apabila sudah di dalam air bisa mengabadikan ikan – ikan hingga terumbu karang yang memikat. Pulau ini juga terdapat bukit yang tingginya mencapai 100 meter. Dari puncak bukit tersebut kalian bisa lihat pemandangan alam yang indah sekali. Untuk ke bukit tersebut, harus hati – hati karena belum ada batas aman yang menjadi pemicu kurang safety dalam mendaki. ***

 

 

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Youtube kaba rantau official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah