Kenalkan Pesantren Emaki Khusus Lansia Sekaligus Wisata yang Keren di Lembang, Bandung Barat

- 7 Juli 2023, 14:40 WIB
Seorang pengunjung berjalan di jembatan di Emaki Al Masoem Resort sekaligus pesantren lansia di Lembang Bandung Barat
Seorang pengunjung berjalan di jembatan di Emaki Al Masoem Resort sekaligus pesantren lansia di Lembang Bandung Barat /Sarnapi/JURNAL SOREANG

JURNAL SOREANG- Biasanya pesantren identik dengan anak-anak dan generasi muda, namun berbeda dengan Pesantren Emaki atau emak dan aki.

Pesantren Emaki ini sesuai dengan namanya khusus bagi lanjut usia atau lansia di atas 45 tahun.

Ternyata bukan hanya pesantren, Emaki juga merupakan obyek wisata yang menarik dan bisa dikunjungi masyarakat umum.

Baca Juga: Wajah Cerah Hiasi Para Karyawan yang Dapat Hadiah Umrah, Entang Ma'soem: Karyawan Ikut Tentukan Perusahaan

"Dalam setahun ada 12 kali pesantren atau sebulan sekali. Masantren selama empat hari," kata Penanggung jawabPesantren Emaki, Ustaz Asep Abdul Halim, didampingi marketing Emaki, Sandi, Jumat 7 Juli 2023.

Lebih jauh Asep Abdul Halim mengatakan, pesantren khusus lansia ini digagas oleh H. Koko Tahkiq Ma'soem sehingga pesantren menyandang nama Emaki Al Ma'soem.

"Biasanya pesantren selama empat hari, tapi bila Ramadhan bisa berlangsung sampai 10 hari dengan para peserta diharuskan menginap di pesantren," katanya.

Baca Juga: Mahasiswa Tak Hanya Soal Kemampuan Akademik, namun Praktek Kerja dan KKN Juga Penting, Ini Kata Dadang Ma'soem

Pesantren menyediakan kamar sekelas hotel sebanyak 28 kamar dengan dua sampai tiga orang per kamarnya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x