Pantai Pulau Kodok Kota Tegal, Tak Sekadar Obyek Wisata, Ternyata Ada yang Mengejutkan

- 27 Oktober 2022, 10:57 WIB
Salah satu sudut pantai terapi di Pantai Pulau Kodok Kota Tegal, Jawa Tengah,
Salah satu sudut pantai terapi di Pantai Pulau Kodok Kota Tegal, Jawa Tengah, /Sarnapi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG- Pernah berkunjung ke Pantai Pulau Kodok di Kota Tegal, Jawa Tengah?

Memang Pantai Pulau Kodok ini kalah terkenal dengan beberapa pantai lain di Kota Tegal maupun Kabupaten Tegal yakni Pantai Alam Indah (PAI) maupun Purwahamba Indah.

Untuk menuju ke Pantai Pulau Kodok ini cukup mudah karena dekat dengan Jalan Utama Pantai Utara Tegal-pemalang.

Baca Juga: Menguak Misteri, Mengapa Banyak Orang Yang Hilang di Pantai Selatan dan Soal Mitos Baju Hijau

Dari jalan utama itu masuk ke Jalan kampus SUPM dengan di tepi jalan ada tulisan petunjuk ke arah pantai.

Dari jalan utama ke arah pantai sekitar 300 meter dengan melintasi jalan beraspal yang mulus.

Selain dengan pemandangannya yang indah, ternyata Pantai Pulau Kodok juga memiliki keunikan lain yang tak ada di pantai-pantai lainnya.

Baca Juga: Cocok Untuk Healing! 4 Rekomendasi Pantai dengan View yang Indah di Tasikmalaya, Salah Satunya Mirip Bali

Di salah satu pantai yang dibatasi tumpukan batu terdapat lokasi untuk terapi.

Menurut seorang pedagang Pantai Pulau Kodok, Mitno, setiap hari puluhan orang datang ke Pantai Pulau Kodok untuk ikut terapi.

"Biasanya yang ingin sembuh dari stroke, sakit pernapasan atau penyakit lainnya datang ke Pulau Kodok ini," katanya.

Dia menambahkan, untuk terapi ini biasanya dengan berenang memakai ban kalau tidak bisa berenang.

Baca Juga: 8 Pelajar Tasikmalaya Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Dilaporkan 3 Orang Meninggal dan 1 Orang Hilang

"Selain itu ada juga yang tidur-tiduran di pasir pantai atau badan dilumuri pasir pantai, tapi syaratnya sekitar pukul 10.00 atau 11.00 sehingga pasir terasa cukup panas," katanya.

Mengenai kesembuhan dari penyakit, Mitno menyatakan, semuanya diserahkan kepada Allah SWT.

"Pantai Pulau Kodok yang dijadikan terapi ini hanya sebatas ikhtiar. Semoga memang ada efeknya untuk kesembuhan dari penyakit," katanya.***

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah