Yummy! Resep Sapi Lada Hitam (Beef Black Pepper) Ala Chef Martin Praja Patut dicoba

- 8 Juni 2022, 15:13 WIB
Ilustrasi Sapi Lada Hitam (Beef Black Pepper)Ala Chef Martin Praja/instagram @martinpraja
Ilustrasi Sapi Lada Hitam (Beef Black Pepper)Ala Chef Martin Praja/instagram @martinpraja /

JURNAL SOREANG - Seperti biasa, Chef Martin selalu membagikan resep menu masakannya di feed instagram pribadinya.

Ia bahkan tidak hanya memberi resep, bahkan juga menuliskan bagaimana cara memasaknya.

Dikutip Jurnal Soreang dari instagram @martinpraja, yang diunggah pada 8 Juni 2022. Tampak Chef Martin membagikan resep masakan Beef Black Pepper.

Baca Juga: Profil Iman Vellani, Pemeran Kamala Khan alias Ms. Marvel dalam MCU Phase 4

Sebelum menuliskan bahan dan cara memasak, chef Martin juga mengingatkan untuk menggunakan daging khas dalam lokal.

Chef Martin juga menyarankan, dalam proses pemotongan sebaiknya berlawanan arah serat.

Tambahkan sedikit baking soda untuk memecahkan serat daging agar tidak keras, supaya hasilnya empuk sempurna.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikotes Hari ini: Temukan Kepribadian Anda dan Orang Terdekatmu! Yakin Baik Hati?

Berikut, bahan yang harus disiapkan.

300 GR daging khas dalam
3 PCS baput
1/2 PCS Bawang bombay
1/2 PCS Paprika merah
1/2 PCS Paprika hijau
Minyak
Garam
Gula
1 SDT Maizena

Sauce
2 SDM Kecap Asin
1 SDM Kecap Manis
1 SDM Saus Tiram
1 SDM Minyak Wijen
100 ML Air
1 SDT Lada hitam (kasar)

Baca Juga: Rumor Transfer: Real Madrid Ingin Mengontrak Lagi Penyerang Chelsea, Belum Puas Sama Eden Hazard?

Cara membuat:

1. Balur daging dengan sejumput garam dan 1/4 Sdt baking soda, kemudian masak dengan sedikit minyak, serta Api besar, (Tetap berhati-hati).

2. Angkat, lalu sisihkan.

3. Campurkan semua bahan sauce, kemudian aduk rata, lalu sisihkan.

Baca Juga: Penasaran? Budiman Beberkan Hasil Pemusatan Latihan Persib Bandung di Batam

4. Tumis bawang bombay dan baput, hingga matang dan harum.

5. Lalu, tambahkan paprika, masak hingga layu.

6. Masukkan daging dan sauce, aduk rata. Lalu bumbui dengan garam dan gula.

Baca Juga: 2 Bek Seri A ini, Berhasil Membuat Sihir Cristiano Ronaldo Tidak Berfungsi, Tatkala Bermain di Liga Italia

7. Kentalkan pula dengan larutan air Maizena.

Sapi Lada Hitam (Beef Black Pepper) siap disajikan!

Mudahkan resepnya, jangan lupa dicoba.

***

Editor: Ade Mamad

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah