Ide Menu Makan Malam: Resep Oseng Cumi Asin Jagung Manis Mudah dan Praktis Dibuat

15 Agustus 2022, 15:01 WIB
Resep Cumi Asin Jagung Manis /

 

JURNAL SOREANG- Ide menu makan siang hari yakni Oseng Cumi Asin Jagung Manis yang mudah dan praktis dibuat.

Resep ini sangat sederhana dan mudah dibuat yang akan menjadi favorit keluarga berikut Resep Oseng Cumi Asin Jagung Manis.

Dilansir dari unggahan instagram Resep Ibu Mertua oleh @yoanitasavit, berikut resep Oseng Cumi Asin Jagung Manis yang mudah dan praktis diantaranya.

Baca Juga: Wow! Jus Detox Bisa Kecilkan Perut Buncit? Berikut Cara Pembuatannya, Cuma Pakai 3 Bahan Tanpa Pemanis Buatan

Bahan :

- 200 gram cumi asin

- 1 buah jagung, sisir

- 2 lembar daun salam

- 1 sdm saus tiram

- Air matang secukupnya

- Gula pasir dan kaldu bubuk secukupnya

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Ungkap Pemerintah Bakal Bangun 5 'Bali Baru' dengan Anggaran Rp11,7 Triliun

Bumbu iris :

- 10 buah cabai hijau besar, buang biji

- 3 buah cabai merah keriting

- 7 buah rawit merah

- 4 buah bawang merah

- 1/2 buah bawang bombay

- 5 siung bawang putih

Baca Juga: KEREN! Sandiaga Uno Akan Undang 200 Negara Pada Perayaan Puncak World Tourism Day 2022 di Bali

Cara membuat:

1. Rendam cumi sekitar 20 menit lalu cuci bersih. Potong cumi sesuai selera, goreng sebentar.

2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang dan daun salam hingga harum disusul dengan cabai merah dan rawit.

3. Masukan jagung dan cumi tambahkan cabai hijau, saus tiram, air, gula dan kaldu bubuk.

4. Koreksi rasa, masak hingga bumbu meresap Angkat dan sajikan.***

Editor: Nabilla Balqis

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler